318 Calhaj Kloter Terakhir Asal Kabupaten Garut Diberangkatkan dari Area Babancong

Kamis, 6 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelepasan calon jemaah haji asal Kabupaten Garut kloter terakhir atau kloter 59 dari area Babancong, Komplek Pendopo Garut, Jalan Kabupaten, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Kamis (6/6/2024)(Foto: Istimewa)

Pelepasan calon jemaah haji asal Kabupaten Garut kloter terakhir atau kloter 59 dari area Babancong, Komplek Pendopo Garut, Jalan Kabupaten, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Kamis (6/6/2024)(Foto: Istimewa)

Sebanyak 318 calon jemaah haji asal Kabupaten Garut kloter terakhir diberangkatkan dari area Babancong, Komplek Pendopo Garut, Jalan Kabupaten, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Kamis (6/6/2024).

DARA | Kloter 59 calon haji asal Garut tersebut terdiri dari 312 orang ditambah 6 orang petugas.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Garut, Nurdin Yana, berharap para calon jamaah haji asal Garut yang hari ini diberangkatkan diberikan kesehatan dan kekuatan, sehingga bisa melaksanakan wajib, rukun, hingga sunnah-sunnah dalam pelaksanaan ibadah haji.

Ia berpesan agar para Calhaj bisa fokus dalam beribadah kepada Allah SWT di tanah suci, karena menurutnya tidak semua umat muslim bisa berangkat ke Mekah.

“Hanya kita semua oleh Allah dipanggil, diundang, mudah-mudahan kita bisa memanfaatkan momen ini sebaik-baiknya,” ujar Nurdin usai melepas calon jemaah haji di area Pendopo Garut, Jalan Kabupaten, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Kamis (6/6/2024).

Nurdin pun memohon kepada para calon haji untuk mendoakan warga Kabupaten Garut, agar diberikan kesehatan juga keberkahan oleh Allah SWT.

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Garut, Saepuloh, menyebutkan, jika kloter 59 asal Kabupaten Garut ini akan berangkat bersama Calhaj asal Kota Bogor yang berjumlah 122 calon jamaah haji.

Menurutnya, kloter 59 ini akan diterima di Embarkasi Bekasi sekitar pukul 22.00 WIB.

“Marilah kita doakan semoga para calon jamaah haji tahun 2024 dari Kabupaten Garut diberikan kesehatan oleh Allah SWT, diberikan keselamatan oleh Allah SWT, sehingga para calon jamaah haji dari Kabupaten Garut bisa melaksanakan seluruh rangkaian ibadah haji baik rukunnya, wajibnya, kemudian sunnah-sunnah yang lainnya,” tuturnya.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB