Perang dimulai. Sejumlah ledakan terdengar di beberapa kota di Ukraina. Tak hanya ledakan di ibu kota negara Kyiv, tapi juga beberapa kota lainnya.
DARA – Koresponden AFP juga mendengar ledakan di kota pelabuhan Laut Hitam Odessa, dengan sirene polisi dan ambulans terdengar di seluruh ibu kota wilayah Ukraina.
Ledakan juga terdengar di Kharkiv, sebuah kota besar 35 kilometer (20 mil) selatan perbatasan Rusia.
Atas kondisi itu, Pemerintah Ukraina resmi mengumumkan status darurat militer. Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky juga mengaku telah menghubungi Presiden AS Joe Biden untuk menggalang dukungan internasional.
“Rusia melakukan serangan terhadap infrastruktur militer kami dan penjaga perbatasan kami. Ada ledakan terdengar di banyak kota di Ukraina,” kata Zelensky dalam sebuah video dimuat CNN International.
“Kami memperkenalkan darurat militer di seluruh wilayah negara kami,” katanya lagi.
Kini Ukraina menutup wilayah udaranya untuk pesawat sipil. Menteri Luar Negeri Dmytro Kuleba mencuit bahwa negaranya menghadapi “invasi skala penuh”.
Demikian berita sebagaimana dikutip dara.co.id dari CNBC Indonesia, Kamis (24/2/2022).
Editor: denkur