Operasi Pasar Murah Minyak Goreng di Pasar Jamblang Diserbu Warga

Selasa, 12 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sebanyak 8.000 liter minyak curah, dijual dalam kegiatan Operasi Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Pemkab Cirebon, Senin (11/04/2022). (Foto: ist)

Sebanyak 8.000 liter minyak curah, dijual dalam kegiatan Operasi Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Pemkab Cirebon, Senin (11/04/2022). (Foto: ist)

Imron menjelaskan, kegiatan OPM ini dilaksanakan, dikarenakan banyak keluhan dari masyarakat, tentang kelangkaan minyak goreng.


DARA- Sebanyak 8.000 liter minyak curah, dijual dalam kegiatan Operasi Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Pemkab Cirebon melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian, bekerjasama dengan Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI).

Kegiatan yang diselenggarakan di Pasar Jamblang Kabupaten Cirebon tersebut, menjual minyak goreng curah dengan harga Rp 14.000/liter atau Rp 15.500/kg.

“Yang ikut dalam kegiatan ini, yaitu para pedagang,” ujar Bupati Cirebon, Drs H Imron, M.Ag, Senin (11/04/2022).

Imron menjelaskan, kegiatan OPM ini dilaksanakan, dikarenakan banyak keluhan dari masyarakat, tentang kelangkaan minyak goreng.

Selain itu, harga minyak goreng yang melambung tinggi, juga menjadi salah satu hal yang dikeluhkan oleh masyarakat di Kabupaten Cirebon.

“Oleh karena itu, saya imbau juga kepada para pedagang, jangan menjualnya dengan harga yang terlalu mahal,” kata Imron.

Pada kegiatan OPM kali ini, pembelian untuk setiap pedagang dibatasi sebanyak 50 kg. Imron juga meminta kepada masyarakat untuk tidak panik terhadap situasi yang terjadi saat ini.

Masyarakat diminta membeli minyak goreng sesuai dengan kebutuhan dan tidak membeli secara berlebihan. Apalagi, jika sampai dilakukan penimbunan.

“Karena pemerintah akan menyediakan minyak goreng,” ujar Imron.

OPM minyak goreng di Kabupaten Cirebon, sudah dilaksanakan kali kedua. Imron juga memastikan, pihaknya akan menyelenggarakan OPM ditempat lainnya.

 

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Sidak Pasar Tagog Padalarang, Tim Gabungan Temukan MinyakKita Kurang Takaran
Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka
Baznas Kabupaten Bandung Dituntut Transaparan Kelola Dana Umat, Bupati: Kalau Amburadul Saya Malu
Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Perkuat Literasi Usaha Nasabah
Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah
Siap-siap! THR Segera Cair, Segini Besarannya
Tunggu Izin Kementerian, KAI Siap Tambah Rangkaian KA Rajabasa selama Angkutan Lebaran 2025
Polres Garut Gelar Mudik Gratis, Berminat? Klik Kanal Ini!
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:40 WIB

Sidak Pasar Tagog Padalarang, Tim Gabungan Temukan MinyakKita Kurang Takaran

Kamis, 13 Maret 2025 - 23:27 WIB

Dugaan Korupsi Dana Iklan Bjb, KPK Umumkan Lima Tersangka

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:54 WIB

Baznas Kabupaten Bandung Dituntut Transaparan Kelola Dana Umat, Bupati: Kalau Amburadul Saya Malu

Kamis, 13 Maret 2025 - 22:02 WIB

Kolaborasi PNM dan Kementerian UMKM Perkuat Literasi Usaha Nasabah

Kamis, 13 Maret 2025 - 21:57 WIB

Pohon Tumbang, Arus Lalu Lintas Samarang-Garut Macet Parah

Berita Terbaru

CATATAN

RELOKASI RAKYAT GAZA Diplomasi Irlandia untuk Trump

Jumat, 14 Mar 2025 - 20:58 WIB

NASIONAL

Tamsil Linrung: Reformasi Polri Harus Menyerap Spirit Hoegeng

Jumat, 14 Mar 2025 - 15:42 WIB