Respon Aspirasi Warga, Bupati Bandung akan Bangun Sekolah, Rehab Rumah dan Perbaiki Kobong

Rabu, 13 April 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bandung Dadang Supriatna saat buka puasa di rumah warga (Foto: Trinata)

Bupati Bandung Dadang Supriatna saat buka puasa di rumah warga (Foto: Trinata)

Dua sekolah negeri akan dibangun, 10 unit rumah warga akan diperbaiki dan Kobong di Pesantren Ar- Rosyad juga akan direhab serta ditambah ruangannya.


DARA – Program Bupati Bandung Dadang Supriatna itu sebagai respon terhadap munculnya aspirasi saat ia berdialog dengan masyarakat di Daerah Pembangunan V yang meliputi Kecamatan Cileunyi, Kecamatan Cilengkrang, Kecamatan Cimeunyan dan Kecamatan Bojongsoang.

Dialog berlangsung hangat penuh keakraban disela-sela kegiatan Safari Ramadhan di Mesjid Ar-Rosyad, Desa Cileunyi Kulon, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung, Selasa (12/4/22).

“Mudah-mudahan pada bulan Ramadhan atau setelah lebaran 10 unit rumah warga yang tidak layak huni akan saya bedah agar rumah-rumah tersebut menjadi layak huni,” ujar bupati.

Beberapa aspirasi lainnya muncul, diantaranya masyarakat Kecamatan Cileunyi sangat membutuhkan penambahan pelayanan sarana pendidikan SLTP dan SLTA.

Masyarakat Perumahan Bumi Orange juga mengeluhkan banjir yang kerap terjadi dan berharap ada perbaikan  jalan.

Terkait aspirasi sarana pendidikan, bupati berjanji akan membangun dua sekolah, SMPN dan SLTA Negeri di  Cileunyi. Sedangkan untuk penanganan banjir, berencana membangun folder atau penampungan air yang tidak terlalu besar di lokasi tersebut.

Seperti rangkaian Safari Ramadhan sebelumnya, pada Safari Ramadhan kali ini bupati juga berkesempatan mensosialisasikan berbagai program kerja Bandung Bedas kepada masyarakat.

Editor: denkur | Wartawan: Trinata

Berita Terkait

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi
Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 15 November 2024
Dedikasi pada Keterbukaan Informasi, bank bjb Raih Penghargaan KIP 2024
Bandung Barat Raih Penghargaan IPS Kategori Baik
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:50 WIB

Diskominfotik Bandung Barat, Berikan Edukasi Tentang Proteksi Penggunaan Data Pribadi

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 10:50 WIB

Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat

Jumat, 15 November 2024 - 06:06 WIB

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024

Jumat, 15 November 2024 - 05:57 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024

Berita Terbaru