KCCI Gelar Kuliah Daring Humaniora ‘Kehidupan Diaspora Korea dalam K-Drama dan Novel Pachinko’

Rabu, 18 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) di bawah kepemimpinan Direktur Kim Yong Woon, membuka seri kuliah umum humaniora bertajuk ‘Kehidupan Diaspora Korea dalam K-Drama dan Novel Pachinko’ pada Jumat, 20 Mei 2022 mendatang.


DARA – Kuliah umum tersebut diadakan bersamaan dengan kepopulareran novel dan drama Pachinko secara global, tak terkecuali di Indonesia.

Novel Pachinko merupakan novel best-seller karya penulis Korea yang tinggal dan besar di Amerika, yaitu Min Jin Lee.

Novel ini menceritakan harapan dan impian keluarga imigran Korea di empat generasi saat mereka meninggalkan tanah airnya untuk bertahan hidup dan berkembang.

Novel ini juga telah diterbitkan dalam versi terjemahan bahasa Indonesia. Belakangan, ceritanya telah diadaptasi ke dalam drama dan dirilis oleh Apple TV secara berjangka.

Drama tersebut dibintangi oleh sederet bintang, seperti Lee Min-ho, Youn Yuh-jung, Kim Min-ha, dan lain-lain. Siaran musim pertamanya mulai ditayangkan pada bulan Maret-April 2022.

Untuk mengupas dan mendiskusikan lebih dalam bagaimana kondisi dan persoalan sosial, budaya, dan sejarah terepresentasikan dalam karya drama dan novel tersebut, KCCI akan menghadirkan seorang pakar sastra modern Korea.

Kuliah ini tidak dipungut biaya apapun dan terbuka untuk umum bagi siswa, mahasiswa, guru, dosen, penggiat budaya, sastra, serta masyarakat umum lainnya.

Bagi yang berminat, dipersilakan melakukan registrasi pada tautan https://bit.ly/SKUH2205. Informasi lebih lanjut
dapat diakses melalui website https://id.korean-culture.org/id.

Editor: denkur

Berita Terkait

Catatan Diskusi “Hubungan Politik dan Ekonomi Indonesia-China”
Kapolri: Selamat HUT ke-79 Korps Marinir TNI AL
Kenali Gejala dan Penyebab Gondongan
Operasi Jantung Metode Robotik di RSJPD Harapan Kita Sukses, Tawarkan Biaya Lebih Murah dan Sembuh Lebih Cepat
Presiden Prabowo Subianto Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru”
Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia
Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga
Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas
Berita ini 1 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 14:49 WIB

Catatan Diskusi “Hubungan Politik dan Ekonomi Indonesia-China”

Sabtu, 16 November 2024 - 10:07 WIB

Kapolri: Selamat HUT ke-79 Korps Marinir TNI AL

Sabtu, 16 November 2024 - 09:50 WIB

Kenali Gejala dan Penyebab Gondongan

Sabtu, 16 November 2024 - 09:43 WIB

Operasi Jantung Metode Robotik di RSJPD Harapan Kita Sukses, Tawarkan Biaya Lebih Murah dan Sembuh Lebih Cepat

Sabtu, 16 November 2024 - 09:34 WIB

Presiden Prabowo Subianto Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru”

Berita Terbaru