Bupati Cirebon: Bimtek Jurnalistik Membuka Wawasan agar Memiliki Kemampuan dalam Mempublikasikan Hasil Pembangunan

Senin, 27 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Melalui Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Capacity Building para Jurnalis wilayah Cirebon diasah kemampuanya dalam menjalankan tugas sebagai jurnalis yang berpedoman pada kode etik agar lebih profesional di era digital.


DARA – Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Capacity Building Jurnalistik yang berlangsung di Hotel Montana Kabupaten Kuningan tersebut, dibuka Bupati Cirebon Drs H Imron Rosyadi, MAg, yang diikuti 30 peserta dari berbagai media cetak dan online dengan nara sumber Ketua PWI Jawa Barat, IJTI dan narasumber lainnya, Senin (27/6/2022).

Dalam sambutannya bupati mengatakan, bimtek ini bertujuan untuk memberikan ilmu jurnalistik dan pengetahuan lebih luas, khususnya tentang teknik penulisan dan pemberitaan yang lebih profesional legalitas dalam tugasnya.

“Kegiatan ini dimaksudkan untuk membuka wawasan pola pikir peserta agar dapat memahami dan memiliki kemampuan dalam kemajuan digitalisasi serta mempublikasikan hasil-hasil pembangunan,” ujar bupati.

Lebih lanjut Bupati Imron, mengatakan pelatihan Bimtek Jurnalistik ini merupakan salah satu bentuk kongkrit dari Pemda kabupaten Cirebon melalui diskominfo untuk meningkatkan kualitas SDM di bidang komunikasi dan informasi untuk dapat disajikan kepada publik secara berkualitas.

Hal senada dikatakan Kadiskominfo Kabupaten Cirebon, Nanan Abdul Manan. Ia mengatakan, pelatihan ini diharapkan bagi para jurnalis lebih profesional dalam menyajikan dan menyebarkan informasi yang bermanfaat, sehingga mampu memberikan edukasi dan pengetahuan bagi masyarakat.

“Kami berharap jurnalis lebih profesional dalam mengkomunikasi berbagai berita untuk dipublikasikan dan dapat meningkatkan SDM serta mendorong partisipasi dalam mempercepat pembangunan di Pemda Kabupaten Cirebon,” ujarnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah
Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan
Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan
Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD
Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR
Serahkan Petikan SK PNS dan CPNS, Bupati Sukabumi Tekankan Pengabdian
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 08:42 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah

Jumat, 18 April 2025 - 08:34 WIB

Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan

Kamis, 17 April 2025 - 18:48 WIB

Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 10:53 WIB

Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan

Berita Terbaru