Buka Jasa Perjalanan Umrah, Jaswita Jabar Gandeng Bank Syariah Indonesia

Jumat, 28 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

PT Jasa dan Kepariwisataan Jabar (Perseroda) melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI).


DARA | Prosesi penandatanganan ini dilaksanakan di Preanger Lounge, Grand Hotel Preanger, Jumat Siang (28/10/2022).

Penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Direktur Utama Dr. H. Deni Nurdyana Hadimin, M.Si, CFr.A dengan Agung Bayu Sulistiono selaku Area Manager Bandung Bank Syariah Indonesia.

Turut hadir dalam penandatanganan kerjasama ini, Direktur Keuangan dan SDM Jaswita Jabar Shobirin F. Hamid, Komisaris Jaswita Jabar H. Deden Nurul Hidayat, S.T, MM serta para pejabat di lingkungan PT Jaswita Jabar.

Jaswita Umrah, unit usaha Jaswita Jabar yang bekerja sama dengan Bank Syariah Indonesia, telah memperoleh izin sebagai penyelenggara ibadah Umrah dari Kementerian Agama RI No. U. 214 Tahun 2021. Kerjasama antara Jaswita Jabar dengan Bank Bank Syariah Indonesia meliputi Pembiayaan Umrah.

Dalam kerjasama ini, kedua pihak menyepakati untuk saling mereferensikan calon nasabah atau jamaah dengan target market yang terencana.

Jamaah yang ingin melaksanakan umrah bersama Jaswita Umrah dapat dibantu pembiayaannya oleh Bank Syariah Indonesia dengan paket-paket Umrah yang sudah disepakati oleh kedua belah pihak.

Bank Syariah Indonesia pun akan melakukan promosi produk Jaswita Umrah melalui brosur, media cetak, media elektronik bersamaan dengan promosi tabungan dari Bank Syariah Indonesia.

Direktur Utama Jaswita Jabar Deni Nurdyana Hadimin sangat bangga dengan adanya kerjasama ini.

“Kerjasama dengan Bank Syariah Indonesia, yang notabene adalah penggabungan 3 bank BUMN Syariah (Bank Mandiri Syariah, Bank BNI Syariah, Bank BRI Syariah) dengan Jaswita Umrah, dapat membantu ekspansi calon jamaah Jaswita Umrah,” ujarnya.

Melalui kerjasama ini, diharapkan calon jamaah akan semakin tertarik untuk menggunakan layanan Jaswita Umrah. Selain fasilitas pembiayaan umrah yang terpercaya, paket Umrah Jaswita yang terdiri dari VIP (9 hari) dan Exclusive (10 hari) menggunakan layanan penerbangan dan akomodasi bintang lima. Tak lupa adanya program tambahan Thaif, Balad, dan Badar.

“Dengan pengalaman BSI yang panjang di bidang perbankan, tentunya nasabah BSI merupakan nasabah yang sudah terverifikasi dengan ketat,” jelasnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Anggota Komisi XI Buka Layanan Aduan dan Advokasi Bagi Korban Pinjol
Realisasi Pajak Daerah Bandung Barat Tahun 2024 Sebesar 103,37 %
Stok KTP-el di Kota Bandung Masih Terbatas, Disdukcapil Tempuh Langkah Strategis
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Rabu 08 Januari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Rabu 08 Januari 2025
Pendaftaran Seleksi PPPK Tahap 2 Diperpanjang, Sekitar 2.000 Orang Sudah Melamar
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 07 Januari 2025
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 07 Januari 2025
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 9 Januari 2025 - 15:57 WIB

Realisasi Pajak Daerah Bandung Barat Tahun 2024 Sebesar 103,37 %

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:45 WIB

Stok KTP-el di Kota Bandung Masih Terbatas, Disdukcapil Tempuh Langkah Strategis

Rabu, 8 Januari 2025 - 08:18 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Rabu 08 Januari 2025

Rabu, 8 Januari 2025 - 08:15 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Rabu 08 Januari 2025

Selasa, 7 Januari 2025 - 17:53 WIB

Pendaftaran Seleksi PPPK Tahap 2 Diperpanjang, Sekitar 2.000 Orang Sudah Melamar

Berita Terbaru

Ilustrasi: net/istimewa

JABAR

Kota Sukabumi Lima Tahun Kedepan Dipimpin Ayep-Bobby

Kamis, 9 Jan 2025 - 20:05 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Ketua Pengelola Geoprak Ciletuh Diganti, Ini Alasannya

Kamis, 9 Jan 2025 - 17:14 WIB

OLAHRAGA

PELATIH INDONESIA Kluivert & Warisan Rinus Michels

Kamis, 9 Jan 2025 - 16:31 WIB