Pasca diguyur hujan deras longsor terjadi di Ciemas. Tanah longsorannya mengenai rumah warga hingga dindingnya jebol. Masyarakat cemahkan longsor susulan.
DARA | Peristiwa itu terjadi di Kampung Ciporeang RT004 RW006 Desa Ciemas Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pukul 02.00 WIB, Senin (23/1/2023).
Idrus Stansyah dari P2BK Ciemas dalam siaran persnya mengatakan, longsor itu terjadi setelah daerah itu diguyur hujan deras. Material longsoran mengenai rumah milik Hasanudin, hingga mengakibatkan jebolnya dinding belakang.
Akibat itu, lanjut Idrus, lumpur material longsoran masuk ke dalam rumah dan kondisi longsoran masih mengancam bagian rumah lainnya jika terjadi longsor susulan.
“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Soal kerugian masih dalam kajian,” ujar Idrus, Senin (23/1/2023).
Idrus mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Forkopimcam Ciemas, dengan Pemerintah Desa Ciemas. Juga sudah lapor ke BPBD Kabupaten Sukabumi.
“Diimbau kepada pemilik rumah, juga kepada warga lainnya agar berhati hati dan waspada,” kata Idrus.
Selain itu Idrus juga mengatakan pihaknya saat ini membutuhkan alat berat untuk mengeruk material longsor serta tanah yang kondisinya labil dan mengancam keselamatan jika terjadi lagi longsor susulan.
Editor: denkur