DARA | CIANJUR – Kejaksaan Negeri (Kejari) Cianjur, Jawa Barat terus berbenah. Tak hanya dalam peningkatan pelayanan terhadap masyarakat melainkan juga peningkatan kualitas dan kinerja pegawainya.
Kepala Kejari Cianjur, Yudhi Syufriadi, melalui Kasubag Pembinaan, Mila Susilawati, mengatakan, pembinaan dan peningkatan kualitas serta kinerja pegawai di lingkungan korps Adhyaksa Cianjur itu sangat penting dan akan berdampak pada peningkatan pelayanan terhadap masyarakat.
“Koordinasi, integrasi dan sinkronisasi seluruh satuan kerja di lingkungan Kejari Cianjur terus kita lakukan perbaikan dan peningkatan. Tentunya, ini menjadi upaya dalam memberikan pelayanan prima terhadap masyarakat,” kata Mila, kepada wartawan, Senin (11/3/2019).
Mila menyebutkan, perbaikan dan peningkatan terhadap kualitas dan kinerja pegawai yang dilakukan di antaranya, tingkat disiplin, penguatan program reformasi birokrasi. “Ini juga bagian dari komitmen dalam menciptakan wilayah bebas korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih dan melayani (WBBM). Kita ingin masyarakat yang membutuhkan pelayanan terlayani maksimal,” ucapnya.
Sebelumnya, Kajari Cianjur, Yudhi Syufriadi, mengatakan, komitmen itu tak hanya dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat. Tapi juga harus ditumbuhkan pada setiap individu pegawai yang ada dilingkungan itu.
“Komitmen kita tak hanya dalam peningkatan pelayanan saja, tentunya harus dari hati kecil pegawai yang ada dilingkungan Kejari Cianjur. Dari hati sampai dengan perbuatan harus bersih dan bertanggung jawab,” katanya.***
Wartawan: Purwanda
Editor: Ayi Kusmawan