Berkah Ramadan, Bonus Atlet Bandung Barat Cair, Simak Ketentuan Ini

Jumat, 24 Maret 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Atlet Bandung Barat yang berhasil meraih medali pada Porprov XIV. (foto: KONI KBB)

Atlet Bandung Barat yang berhasil meraih medali pada Porprov XIV. (foto: KONI KBB)

Bonus para atlet, pelatih dan mekanik peraih medali segera cair. Diberkan secara dua tahap. Segera lengkapi persyaratannya.


DARA | Bonus itu diberikan kepada para atlet, pelatih dan mekanik yang berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV dan Pekan Olahraga Paralimpik Daerah (Peparda) VI Jawa Barat tahun 2022.

Bonus diberikan secara dua tahap. Tahap 1 akan direalisasikan sebesar 25% dari keseluruhan bonus.

Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bandung Barat sesuai arahan Bupati Hengky Kurniawan, meminta agar penerima penghargaan tersebut segera melengkapi berbagai persyaratan.

“Kita (Dispora) sudah melaksanakan pertemuan dengan KONI KBB. Kita bahas terkait teknis pemberian penghargaan buat atlet, pelatih, wasit dan mekanik itu,” kata Imam Santoso, Kepala Dispora KBB, melalui pres rilisnya, Jumat (24/3/2023).

Untuk teknis pemberian bonus sambung Imam, KONI KBB bertanggung jawab memfasilitasi kebutuhan legalitas dan kelengkapan data yang dibutuhkan dispora.

KONI juga mendampingi Tim Penilai untuk melakukan verivikasi menyangkut data penerima bonus tersebut.

Sedangkan nama-nama penerima bonus itu, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Bandung Barat Nomor 188.45/Kep.462-Dispora/2022 tentang Penetapan Kontingen Kabupaten Bandung Barat pada Pekan Olahraga Provinsi XIV Jawa Barat Tahun 2022 dan Surat Penetapan Kontingen Kabupaten Bandung Barat pada Pekan Olahraga Paralimpik Daerah VI Jabar Tahun 2022.

Untuk pemberian penghargaan pada pelatih, asisten pelatih dan mekanik disesuaikan dengan raihan medali tertinggi yang diperoleh atlet pada even tersebut.

Imam juga mengatakan, untuk verivikasi dan validasi persyaratan oleh KONI KBB kepada cabang olahraga (Cabor) peraih medali ini, akan dimulai pada Senin, 27 Maret 2023 di Kantor Dispora KBB.

“Untuk kelengkapan persyaratan, kita berharap baik atlet, pelatih, asisten pelatih, dan mekanik peraih medali, segera menghubungi KONI KBB. Biar pemberian penghargaan ini segera terealisasi,” tuturnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Antrean di Samsat Soreang Membludak, Begini Keluhan Warga
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Rabu, 16 April 2025 - 11:17 WIB

Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral

Selasa, 15 April 2025 - 21:48 WIB

BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”

Berita Terbaru

Drs Djamu Kertabudi, M.si (Penulis, Pengamat Ilmu Pemerintahan dan Politik)

OPINI

Reaktivasi Jalur Kereta Api Cipatat-Padalarang

Kamis, 17 Apr 2025 - 10:48 WIB