DARA | JAKARTA – Dua warga negara Indonesia (WNI) turut jadi korban penembakan di salah satu masjid di Christchurch, Selandia baru, Jumat (15/3/2019).
Juru Bicara kementerian Luar Negeri, Armanatha Nasir mengatakan, dua WNI adalah anak dan bapak. Keduanya terluka dan sudah dirawat di Christchurch Hosptial. “Ayahnya di ICU, kritis, anaknya di ruang biasa,” ujar Arrmanatha Nasir.
Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menegaskan Indonesia mengecam keras penembakan tersebut.
Selain di Masjid Al Noor, penembakan juga terjadi di masjid di Linwood Avenue. Perdana Menteri Selandia Baru, 40 orang tewas.***
Editor: denkur