Alhamdulillah, Jamaah Haji Asal Garut Baik-baik Saja

Selasa, 20 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dari 1.938 jamaah haji, 250 orang diantaranya dikategorikan berisiko tinggi karena memiliki penyakit kronis.


DARA | Kondisi para jamaah haji asal Kabupaten Garut hingga saat ini dikabarkan dalam keadaan sehat walafiat.

Disampaikan Bupati Garut, Rudy Gunawan, saat melepas Calon Haji asal Kabupaten Garut di Area Pendopo Garut, Jalan Kabupaten, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Selasa sore (20/6/2023).

Menurut bupati, dalam pelaksanaan ibadah haji tahun ini selalu mendapatkan update terbaru dari para petugas haji.

Meski begitu dari 1.938 jamaah haji, 250 orang di antaranya dikategorikan berisiko tinggi karena usianya sudah di atas 75 tahun dan memiliki penyakit kronis.

“Secara umum, kemarin memang ada yang sempat dirawat ya tapi sudah pulang lagi, sekarang sudah ada di tempat yang nyaman lah,” ujar bupati.

Bupati meminta kepada para KBIH supaya tidak memaksakan diri untuk beribadah di luar, terlebih suhu panas yang luar biasa, serta jarak ke Masjidil Haram yang cukup jauh bila dengan jalan kaki sekira 2,5 hingga 3 km.

Sementara itu, Kepala Kantor Agama (Kemenag) Kabupaten Garut, Cece Hidayat, menuturkan jika dalam pemberangkatan kali ini 2 kloter diberangkatkan sekaligus, yakni kloter 69 dan 70 Provinsi Jawa Barat sebanyak 420 orang.

Cece menyebutkan, jika tahun ini Kabupaten Garut memiliki tambahan jamaah haji yang cukup banyak.

Bahkan, besok saja masih ada rombongan dari Garut sebanyak 46 orang yang akan diberangkatkan untuk beribadah ke Mekah Al Mukaromah.

“Insya Allah besok sore pukul 18.00 jamaah haji sebanyak 46 orang akan diberangkatkan di sini juga pak, itu dari berbagai jamaah haji dan akan diberangkatkan se-Jawa Barat dari berbagai kabupaten/kota, sebanyak 400 orang ditambah dari Garut 46 orang,” ujarnya.

Editor: denkur | Keterangan foto:
Bupati Garut, Rudy Gunawan, melepas Calhaj asal Kabupaten Garut (Foto: Ist)

Berita Terkait

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Ingatkan Pergantian Kepemimpinan tak Sekadar Formalitas
DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah
Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan
Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan
Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD
Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 10:35 WIB

Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Ingatkan Pergantian Kepemimpinan tak Sekadar Formalitas

Jumat, 18 April 2025 - 08:42 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah

Kamis, 17 April 2025 - 18:48 WIB

Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 10:53 WIB

Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan

Berita Terbaru