Tingkat Kelulusan Hanya 10 Persen, Menpan RB: Passing Grade Bisa Diturunkan

Rabu, 14 November 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto:viva)

(Foto:viva)

DARA| JAKARTA – Tingkat kelulusan peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018 hanya 10 persen. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Syafruddin, menyebut hal itu jadi tak memenuhi kebutuhan negara.

“Di satu sisi ini ada desakan, negara membutuhkan untuk memenuhi jumlah daripada kebutuhan negara, 238 ribu. Jumlah yang terbesar dibutuhkan guru, pengajar, dosen dan sebagainya,” ujar Syafruddin di Jalan Wijaya, Jakarta Selatan, Selasa 13 November 2018.

Syafruddin menegaskan, pemerintah juga harus memenuhi kebutuhan tersebut. Sementara itu, jika ambang batas atau passing grade SKD sebesar 298 dipertahankan, maka kemungkinan besar kebutuhan itu tak terpenuhi.

Kemenpan RB menyerahkan kepada Panitia Seleksi Nasional untuk mencari ramuan untuk memecahkan masalah ini. Meskipun tak ingin mendahului Panselnas, mantan wakapolri itu mengakui ada arah untuk menurunkan passing grade.

“Ini belum keputusan pasti. Tapi arahnya ke situ. Nanti pansel yang merumuskan,” ujar Syafruddin seperti dilansir viva.com.

Syafrudin enggan menebak-nebak bagaimana besaran passing grade itu nantinya. Dia menyebut Panselnas akan selesai merumuskan itu paling cepat pada pekan depan.

“Di sisi lain juga, Panselnas harus bisa mempertahankan kompetitifnya seleksi ini. Sehingga bisa menghasilkan PNS yang kredibel, yang kita harapkan akan memasuki pos-pos di kementerian, lembaga maupun pemerintah daerah,” kata Syafruddin.

Sebelumnya, berdasarkan data yang diterima Kemenpan RB dari Panitia Seleksi Nasional, tingkat kelulusan seleksi dasar para peserta hanya 10 persen. Peserta disebut kesulitan menjawab soal SKD CPNS yang dibuat oleh Panselnas.***

Editor: Denkur

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB
Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung
Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa
Berita ini 4 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:17 WIB

KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak

Berita Terbaru