Djulfikar Ali Hakim resmi jadi anggota dewan melalui pergantian antar waktu (PAW).
DARA | Djulfikar adalah politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN)
Djulfikar kini duduk di DPRD Kabupaten Sukabumi menggantikan Jalil Abdillah.
Djulfikar Ali Hakim mengatakan, posisinya sekarang merupakan amanah.
“Secara pribadi saya mengucapkan innalilahi wa innaillaihi roji’un. Karena memang ini amanah yang tidak disangka-sangka. Saya menggantikan Kang Jalil di akhir jalan. Mudah-mudahan saya bisa menjalankan tugas dengan amanah dan minimal konstituen yang saya wakili di Dapil III bisa merasakan apa manfaat dan keuntungan mempunyai Anggota DPRD,” tuturnya, Jumat (8/9/2023).
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara mengatakan, Djulfikar Ali Hakim menggantikan Jalil Abdilah duduk di Komisi II.
“Kami menindaklanjuti surat dari Gubernur Jawa Barat melalui mekanisme PAW,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri yang menghadiri rapat paripurna itu mengatakan, Pemkab Sukabumi mengapresiasi saudara Jalil Abdillah, atas kerja keras dan pengabdian yang telah diberikannya selama menjadi mitra pemerintah daerah, sehingga masyarakat dan daerah bisa berkembang sebagaimana kondisi saat.
Lalu, wabup meyakini Dzulfikar Ali Hakim dapat membawa perubahan bagi Kabupaten Sukabumi ke arah yang lebih baik, terutama dalam menegakkan jiwa komitmen untuk menyuarakan dan menampung aspirasi masyarakat demi menunjang kesejahteraan di Kabupaten Sukabumi.
“Kami percaya bahwa saudara mampu menyesuaikan diri dengan cepat dan bisa mempelajari berbagai ketentuan dan tata-tertib yang menjadi pedoman dalam melaksanakan tugas sebagai anggota dewan,” ujarnya.
Wabup mengajak seluruh anggota DPRD Kabupaten Sukabumi bersama-sama berbhakti untuk Sukabumi dan berkarya untuk masyarakat dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang religius, maju dan inovatif menuju masyarakat sejahtera lahir dan batin.
Editor: denkur