Lestarikan Batik Lewat Kids Fashion Show di Booth FIFGROUP

Senin, 30 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penyerahan hadiah oleh Marketing Communication and Control Senior Analyst FIFGROUP, Johannes Paulus Prasetya, pada sesi Kids Batik Fashion Show yang diselenggarakan pada Minggu (29/10/2023)(Foto: Ist)

Penyerahan hadiah oleh Marketing Communication and Control Senior Analyst FIFGROUP, Johannes Paulus Prasetya, pada sesi Kids Batik Fashion Show yang diselenggarakan pada Minggu (29/10/2023)(Foto: Ist)

Sebagai bagian dari mempromosikan keindahan warisan budaya Indonesia, PT Federal International Finance (FIFGROUP) turut menghadirkan sebuah fashion show bertajuk Kids Batik Fashion Show pada ajang Indonesia Motorcycle Show Plus (IMOS) 2023 di booth FIFGROUP, Minggu (29/10/2023).

DARA | Kegiatan ini ditujukan untuk melestarikan salah satu warisan dan kesenian budaya Indonesia, yakni Batik.

Dalam ajang tersebut, Marketing Communication and Control FIFGROUP, Johannes Paulus Prasetya, menyebutkan IMOS+ 2023 diharapkan tidak hanya menjadi ajang pameran otomotif tetapi juga menjadi wadah untuk kita dapat menunjukkan salah satu warisan budaya Indonesia.

“FIFGROUP melihat ajang IMOS+ 2023 sebagai salah satu kegiatan dengan besarnya pengunjung yang berasal dari berbagai kalangan dan umur. Sangat tepat untuk kita mengoptimalisasikan perhelatan pameran otomotif terbesar ini sebagai bagian dari aksi untuk melestarikan kebudayaan Indonesia,” tutur Johannes.

Acara Kids Batik Fashion Show menampilkan keindahan pesona batik Indonesia yang dikenakan oleh anak-anak berbakat. Fashion show ini adalah cara kreatif untuk mengenalkan batik kepada generasi yang akan menjadi masa depan Indonesia sekaligus mempromosikan keragaman batik Indonesia.

Dalam acara ini, anak-anak yang tampil di atas panggung akan menunjukkan tidak hanya keindahan busana batik yang mereka kenakan, tetapi juga semangat, keceriaan, dan kebanggaan mereka dalam melestarikan warisan budaya bangsa. Mereka adalah duta masa depan kami yang akan menjaga dan menghargai keindahan batik Indonesia.

Acara ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga kepada pengunjung booth FIFGROUP. Selain berfokus pada pelayanan keuangan berkualitas, kami juga ingin berbagi keindahan budaya Indonesia dengan masyarakat.

Editor: denkur

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB
Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung
Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa
Berita ini 4 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:17 WIB

KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak

Minggu, 13 April 2025 - 05:35 WIB

Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB

Berita Terbaru