Obat Alami Sembuhkan Kolesterol dan Hipertensi

Selasa, 26 Maret 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi/net

Ilustrasi/net

DARA | Hipertensi dan kolesterol penyakit mematikan. Meski saat ini teknologi di bidang medis sudah semakin canggih, namun gaya hidup yang buruk tetap berperan besar terhadap terciptanya dua penyakit ini.

Jika Anda ingin mencoba pengobatan alami baik untuk mencegah atau mengobati masalah kesehatan tertentu, Anda bisa mencoba obat alami berikut ini untuk mengatasi hipertensi dan kolesterol, tentunya setelah berkonsultasi dengan dokter Anda.

Siapkan bawang putih, jahe, madu, cuka apel, dan perasan lemon. Blender semua bahan hingga halus dan tercampur rata. Masukkan dalam lemari es dan konsumsi dalam jumlah kecil dua kali sehari. Kapan waktu terbaik untuk meminumnya?

Makan satu sendok teh di pagi hari dan satu lagi sebelum Anda makan terakhir di hari tersebut. Setelah beberapa hari, Anda akan melihat penurunan kadar kolesterol dan tekanan darah.

Selain mengonsumsi obat alami di atas, Anda juga harus menjalani gaya hidup sehat seperti berikut ini.

Makanan

Konsumsi buah-buahan, sayuran, biji-bijian, susu rendah lemak, lentil, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan, dan daging tanpa lemak. Jauhi makanan cepat saji dan makanan kaleng.

Batasi asupan garam

Kurangi penggunaan garam dalam masakan Anda, hindari makanan asin seperti keripik dan hindari makanan kaleng.

Tetap aktif

Lakukan olahraga harian sekitar 30 menit. Tanpa olahraga, Anda mungkin tidak akan dapat mengatasi masalah kesehatan tertentu.

Berhenti merokok

Orang dengan tekanan darah tinggi harus segera berhenti merokok. Merokok dapat meningkatkan risiko masalah kardiovaskular.

Berhenti konsumsi alkohol

Batasi asupan atau tidak mengonsumsi alkohol sama sekali untuk mengendalikan hipertensi Anda.

Fokus pada penurunan berat badan

Sebuah penelitian menyatakan orang yang kelebihan berat badan dan mampu menurunkan sekitar 5 kg, dapat meminimalkan tekanan darah mereka. Jika BMI Anda tinggi, fokuslah pada penurunan berat badan.

Pemeriksaan rutin

Lakukan pemeriksaan rutin untuk memantau semuanya dan melakukan perubahan gaya hidup yang diperlukan. Tetaplah berkonsultasi dengan dokter Anda.

Editor: denkur

Sumber: Boldsky/viva

 

Berita Terkait

Korban Letusan Gunung Lewotobi, Nobar Laga Indonesia – Jepang di Pengungsian
Kala Menteri Kebudayaan Fadli Zon Mampir di Kantor PWI
Konser Dua Lipa Dibatalkan, Kemenpar Dorong Promotor Musik Optimalkan Persiapan Keamanan
DPD RI Apresiasi “Pahlawan Seni Budaya” Tim Muhibah Angklung
Swiss-Belinn Kemayoran Sambut Tahun Baru 2025 dengan The Colorful Party
Tips Packing Cerdas untuk Musim Dingin: Esensial Liburan yang Wajib Dibawa
bank bjb Manjakan Penikmat Jazz Di The Papandayan Jazz Fest 2024
Pemkab Subang Gelar Sisingaan Terpanjang di Dunia Raih Rekor Muri
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 08:56 WIB

Korban Letusan Gunung Lewotobi, Nobar Laga Indonesia – Jepang di Pengungsian

Rabu, 13 November 2024 - 09:34 WIB

Kala Menteri Kebudayaan Fadli Zon Mampir di Kantor PWI

Senin, 11 November 2024 - 16:58 WIB

Konser Dua Lipa Dibatalkan, Kemenpar Dorong Promotor Musik Optimalkan Persiapan Keamanan

Senin, 11 November 2024 - 12:27 WIB

DPD RI Apresiasi “Pahlawan Seni Budaya” Tim Muhibah Angklung

Kamis, 31 Oktober 2024 - 16:51 WIB

Swiss-Belinn Kemayoran Sambut Tahun Baru 2025 dengan The Colorful Party

Berita Terbaru