Bupati Garut Cek Langsung Daerah Terdampak Longsor di Kecamatan Banjarwangi

Senin, 4 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengecek secara langsung lokasi bencana tanah longsor di Jalan Banjarwangi - Cikajang, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Senin (4/12/2023)(Foto: Istimewa)

Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengecek secara langsung lokasi bencana tanah longsor di Jalan Banjarwangi - Cikajang, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Senin (4/12/2023)(Foto: Istimewa)

Bupati Garut, Rudy Gunawan, mengecek langsung lokasi longsor di Jalan Banjarwangi-Cikajang, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Senin (4/12/2023).

DARA | Menurut bupati, ambruknya Tembok Penahan Tanah (TPT) di Kecamatan Banjarwangi ini disebabkan adanya erosi akibat hujan dengan intensitas tinggi.

Ia menyebutkan, pihaknya akan memperbaiki area tersebut dengan menggunakan bored pile.

“Ini hanya 15 meter saja besok kita selesaikan. Karena ini hujannya besar, ini adalah tebing ya karena ini Jalan Banjarwangi – Cikajang ini memang luar biasa rawannya,” ujarnya, Senin (4/12/2023).

Bupati menyebutkan, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan pihak Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Jawa Barat.

Ia juga mengatakan akan mengontrol keadaan di daerah selatan Kabupaten Garut.

Bupati juga menuturkan, Wakil Bupati Garut, dr Helmi Budiman akan melaksanakan investigasi secara langsung terhadap kerusakan rumah yang terdampak bencana hidrometeorologi di Kabupaten Garut.

“Jadi kerusakan-kerusakan rumah nanti akan diganti maksimal 25 juta. Mungkin ada yang 2 juta, ada yang 5 juta, tapi kalau hilang rumahnya itu diberikan 25 juta, anggarannya berasal dari BTT karena hidrometrologi,” ujarnya.

Bupati mengimbau kepada masyarakat Garut untuk tetap waspada terhadap bencana hidrometeorologi mengingat saat ini sudah memasuki musim hujan.

Sebelumnya, bencana longsor melanda sejumlah titik di Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut pada Jumat ((1/12/2023) akibat intensitas hujan yang cukup tinggi. Longsor sedikitnya terjadi di 8 lokasi, termasuk Lawang Angin Desa Tanjung Jaya dan Kampung Ciawitali.

Jalan sepanjang 15 meter terdampak di Lawang Angin, sementara di Ciawitali, jalan terdampak sepanjang 6 meter. Sedangkan di Kampung Burujul Desa Banjarwangi, akses jalan tertimbun oleh sisa longsoran.

Editor: denkur

Berita Terkait

Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H
Disdik Kabupaten Sukabumi Siap Sukseskan e-Ijazah
Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang
Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan
Dukung Program Ketahanan Pangan, Pemkab Cirebon Panen Raya Jagung
Sukseskan Program Ketahanan Pangan. Kapolresta Cirebon Gelar Panen Raya Jagung
Pemkab Sukabumi Siap Sukseskan Program Tiga Juta Rumah Warga Berpenghasilan Rendah
Jelang Ramadan, Ketersediaan Bahan Pokok dan Harga di Cirebon Stabil
Berita ini 14 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:01 WIB

Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:31 WIB

Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:19 WIB

Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:14 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Pemkab Cirebon Panen Raya Jagung

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:09 WIB

Sukseskan Program Ketahanan Pangan. Kapolresta Cirebon Gelar Panen Raya Jagung

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

JABAR

Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H

Jumat, 28 Feb 2025 - 20:01 WIB

Foto: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Observatorium Bosscha ITB Pantau Hilal Awal Ramadan 1446 H

Jumat, 28 Feb 2025 - 16:38 WIB

Ilustrasi (Foto: NU Online)

HIKMAH

Doa Mengawali Bulan Ramadhan

Jumat, 28 Feb 2025 - 16:32 WIB