Tangkap Dua Pencuri Rel Kereta, Kanit Reskrim Polsek Malangbong Diganjar Penghargaan Daop 2 Bandung

Senin, 18 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Manager Pengamanan Daop 2 Bandung, Kolonel Inf. Erwin, S.E, menyerahkan penghargaan kepada Kanit Reskrim Polsek Malangbong, Dani Nuroni Rukmana, karena telah membantu Unit Pengamanan Daop 2 Bandung dalam mengamankan wilayah kerjanya, Senin (18/12/2023). (Foto: andre/dara)

Manager Pengamanan Daop 2 Bandung, Kolonel Inf. Erwin, S.E, menyerahkan penghargaan kepada Kanit Reskrim Polsek Malangbong, Dani Nuroni Rukmana, karena telah membantu Unit Pengamanan Daop 2 Bandung dalam mengamankan wilayah kerjanya, Senin (18/12/2023). (Foto: andre/dara)

Dua pelaku pencurian yang Reskrim Polsek Malangbong tersebut, masing-masing berinisial AS (42) dan YS (33). Keduanya diketahui mencuri besi penyangga bebatuan bantalan rel kereta api yang bisa membahayakan banyak orang.


DARA| Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung memberikan penghargaan kepada Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Malangbong, Polres Garut, Dani Nuroni Rukmana, atas uoaya penangkapan pelaku pencurian rel kereta api di wilayah Desa Bunisari – Desa Citeras, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut pada 18 Juli 2023 lalu.

Penghargaan diberikan langsung oleh Manager Pengamanan Daop 2 Bandung, Kolonel Inf. Erwin, S.E.

“Penghargaan ini diberikan karena yang bersangkutan telah membantu Unit Pengamanan Daop 2 Bandung dalam mengamankan wilayah kerjanya,” ujar Manager Humas Daop 2 Bandung, Ayep Hanepi, Senin (18/12/2023).

Menurut Ayep, pihaknya sangat mengapresiasi kinerja kepolisian yang dinilainya sangat baik serta turut menyelamatkan aset negara atas pengungkapan kasus pencurian besi rel yang telah terjadi di wilayah Garut tersebut.

Ayep menyebutkan, sedikitnya ada dua pelaku pencurian yang berhasil diamankan jajaran Unit Reskrim Polsek Malangbong tersebut, masing-masing berinisial AS (42) dan YS (33). Keduanya diketahui melakukan pencurian besi untuk penyangga bebatuan bantalan rel kereta api yang bisa membahayakan banyak orang.

“Aksi pencurian rel kereta api di jalur vital itu merupakan hasil temuan langsung jajaran Unit Reskrim Polsek Malangbong yang melakukan patroli jam rawan kejahatan saat dini hari,” ucapnya.

Ayep menuturkan, bahwa kasus pencurian besi rel ini bukan merupakan hal yang sepele. Selain kerugian materil, terangnya, Daop 2 Bandung juga mengalami kerugian moril terkait tanggung jawab perusahaan terhadap keselamatan nyawa pelanggan serta crew kereta api yang bertugas.

Ia menambahkan, bahwa pihaknya akan terus melakukan berbagai upaya untuk mengamankan jalur kereta dengan bentang yang sangat luas. Pihaknya berharap, peran serta masyarakat untuk memberikan informasi dan membantu untuk terus menjaga prasarana kereta api.

“Semoga hal ini terus menumbuhkan kepedulian kita semua dalam menciptakan perjalanan kereta api yang aman dan selamat” ucapnya.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Minggu, 24 November 2024 - 20:03 WIB

Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB