Jokowi Luncurkan Transportasi Ramah Lingkungan di Ibu Kota Nusantara

Selasa, 26 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Jokowi meluncurkan transportasi ramah lingkungan Blue Bird Group, Kamis (21/12/2023) di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Presiden Jokowi meluncurkan transportasi ramah lingkungan Blue Bird Group, Kamis (21/12/2023) di IKN, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. (Foto: BPMI Setpres/Muchlis Jr)

Pembangunan IKN yang berkonsep forest city akan mengedepankan teknologi yang ramah lingkungan.

DARA | Presiden RI Joko Widodo menyambut gembira hadirnya transportasi ramah lingkungan berbasis listrik di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Investasi senilai Rp250 miliar oleh Blue Bird Group ini nantinya akan mempercepat pengembangan sistem transportasi publik di IKN.

“Peluncuran transportasi ramah lingkungan ini akan mempercepat pengembangan sistem transportasi publik berbasis listrik di Ibu Kota Nusantara,” ujar Presiden Jokowi dalam sambutannya saat peluncuran transportasi ramah lingkungan Blue Bird Group, Kamis (21/12/2023) di Ibu Kota Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.

Presiden menekankan, pembangunan IKN yang berkonsep forest city akan mengedepankan teknologi yang ramah lingkungan, mulai dari green building, green energy, hingga transportasinya.

“Dan, investasi yang ditanamkan oleh Blue Bird Group akan digunakan untuk pengembangan sistem transportasi yang ramah lingkungan, pengadaan bus rapid transit listrik untuk mendukung layanan perkotaan, taksi listrik, mobil rental listrik, serta bus jurusan dari Balikpapan ke IKN,” ucap Kepala Negara.

Selain itu, Presiden mengungkapkan, Blue Bird Group juga akan melengkapi sarana pendukung yang dikelola secara terintegrasi dengan menggunakan teknologi pintar, seperti penyediaan halte, park and ride, transfer point depo, dan charging point.

“Saya mengapresiasi, saya sangat menghargai komitmen Blue Bird Group untuk mendukung inisiatif transportasi ramah lingkungan di IKN untuk menciptakan masa depan mobilitas yang berkelanjutan dan menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat,” tandasnya. (SETKAB/DND/SM)

Editor: denkur

Berita Terkait

Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama
Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung
Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM
Banjir Masih Merendam Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung
Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas
Hanyut Terseret Banjir Dayeuhkolot, Keberadaan Julaeha Masih Misteri
Kodam Jaya Siap BKO Pam TPS di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya dalam Pengamanan Pilkada Serentak
BNPB Imbau Masyarakat Waspadai Bencana Hidrometeorologi
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 19:36 WIB

Nyoblos Pilkada Dua Hari Lagi, Pemprov Jabar Gelar Doa Lintas Agama

Senin, 25 November 2024 - 19:21 WIB

Bupati Dadang Supriatna Instruksikan BPBD Siaga Bencana di Kabupaten Bandung

Senin, 25 November 2024 - 18:38 WIB

Banjir Masih Merendam Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung

Senin, 25 November 2024 - 16:41 WIB

Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas

Senin, 25 November 2024 - 13:02 WIB

Hanyut Terseret Banjir Dayeuhkolot, Keberadaan Julaeha Masih Misteri

Berita Terbaru