Harus jadi momentum meningkatkan persatuan dan kesatuan antar masyarakat.
DARA | Pesan moral itu dikatakan Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri menyambut digelarnya Hari Jadi ke 41 tahun Desa Cileungsing Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Hari Jadi Desa Cileungsing tahun 2024 ini mengusung tema: “”Sauyunan Ngahiji Ngawangun Desa”.
Acara puncak sekaligus meresmikan Kantor Baru Desa Cileungsing, Minggu (7/1/2024).
Wabup hadir di acara itu. Ia pun mengatakan, peringatan Hari Jadi Desa Cileungsing ini harus dijadikan sebagai momentum untuk memunculkan energi positif dalam memacu semangat dan memicu inspirasi untuk terus berkreasi, berinovasi, berkarya membangun Kabupaten Sukabumi.
Setiap desa, lanjut wabup, memiliki ciri khas dengan kearifan lokalnya dan potensi tersendiri yang dikenalkan, diberdayagunakan serta dikembangkan, termasuk di Desa cileungsing.
Diharapkan wabup, dengan hari jadi ini masyarakat desanya bisa lebih sejahtera maju serta berkembang.
“Ambil manfaat dan subtansinya dari acara peringatan HUT ke 41 ini, jadikan energi untuk melangkah maju membangun desa cileungsing menjadi lebuh baik,” ujarnya.
Editor: denkur