Nomor Wahid Perekaman e-KTP Pemilih Pemula, Strategi Kecamatan Cipeundeuy Memang Top

Minggu, 11 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Bandung Barat (KBB) menyebut perekaman data e-KTP pemilih pemula, dari 16 kecamatan se-KBB, Kecamatan Cipeundeuy menduduki peringkat pertama.

DARA | Kecamatan yang dinahkodai Agus Ganjar ini, berhasil melakukan perekaman data e-KTP bagi pemilih pemula per 11 Pebruari 2024 mencapai 89,68 %.

“Sampai sekarang, Alhamdulillah tinggal 250 pemilih pemula lagi dari 800 orang keseluruhannya yang harus direkam atau sudah mencapai 89,68 %,” kata Agus, saat ditemui di Kantor Kecamatan Cipeundeuy, Minggu (11/2/2024).

Sisanya akan dikebut lagi, karena masih ada waktu dua hari terakhir menjelang pelaksanaan pencoblosan Pemilu, yang bakal digelar 14 Pebruari 2024 mendatang.

Operator perekaman data e-KTP di wilayahnya, siap melayani para pemilih pemula dan warga umum lainnya. Perekaman akan berakhir pada tanggal 13 Pebruari 2024.

Kecamatan Cipeundeuy cukup berhasil melakukan perekaman pemilih pemula dengan strategi jemput bola.

Mulai penyebaran informasi, pelaksanaan perekaman, hingga pembagian fisik e-KTP dilakukan melalui kerja bareng semua komponen.

“Kita bersinergi dengan pemerintah desa dan lembaga kemasyarakatan yang dibentuk di desa, termasuk kader posyandu yang ada di wilayah kami,” ujar Agus.

Pihaknya membagikan informasi tentang perekaman khusus pemilih pemula, tidak hanya by name by adress saja.

Namun informasi disebarkan ke pemerintah desa, kemudian oleh desa disampaikan ke dusun. Efeknya dusun, memiliki target untuk jemput bola perekaman pemilik pemula tersebut.

Para dusun bekerja sama dengan Ketua RW/ RT dan lembaga kemasyarakatan di wilayah kekuasaannya, sehingga garapan mereka jelas.

Sedangkan fisik e-KTP yang sudah berhasil dicetak, dibagikan langsung dor to dor oleh aparat kecamatan. Hal itu, kata Agus sebagai bentuk pelayanan terhadap warganya.

“Kita tidak menunggu tapi kita menugaskan staf kami untuk menyerahkan kepada kelompok sasaran yang dibantu juga oleh perangkat Desa, RT atau RW di wilayahnya,” tuturnya.

Editor: denkur | Keterangan gambar: Pj Bupati Bandung Barat Arsan Latif meninjau perekaman data e-KTP didampingi Camat Cipeundeuy, Agus Ganjar (Foto: Ist)

Berita Terkait

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?
Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat
Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 15 November 2024
Dedikasi pada Keterbukaan Informasi, bank bjb Raih Penghargaan KIP 2024
Bandung Barat Raih Penghargaan IPS Kategori Baik
Jelantara Gelar Lomba Lintas Alam Hari Pahlawan Antar SMA, Purwo Cahyo: Anak Muda Harus Cinta Lingkungan
Berita ini 2 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:14 WIB

Buntut Rotmut Pejabat Eselon 2, Irjen Kemendagri Datangi Pemkab Bandung Barat. Ada Apa ya?

Jumat, 15 November 2024 - 10:50 WIB

Kabupaten Bandung Raih Penghargaan Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat

Jumat, 15 November 2024 - 06:06 WIB

Prakiraan Cuaca Bandung, Jumat 15 November 2024

Jumat, 15 November 2024 - 05:57 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Jumat 15 November 2024

Jumat, 15 November 2024 - 05:53 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Jumat 15 November 2024

Berita Terbaru

JABAR

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 Nov 2024 - 16:48 WIB