Lanjutkan Program Petani Milenial, Bey Harap Bisa Diperluas

Selasa, 5 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj. Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin panen padi Gembira Salibu di Laboratorium Pokja Agraria Gerakan Pilihan Sunda, Kabupaten Bandung, Sabtu (13/1/2024). (Foto: admin diskominfo)

Pj. Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin panen padi Gembira Salibu di Laboratorium Pokja Agraria Gerakan Pilihan Sunda, Kabupaten Bandung, Sabtu (13/1/2024). (Foto: admin diskominfo)

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin berencana akan melanjutkan program Petani Milenial.

DARA | Bey mengatakan, program berlanjut dengan sejumlah perubahan yang lebih baik dari sebelumnya.

Ia ingin, jangkauan program Petani diperluas. Artinya, program ini dimungkinkan merekrut lebih banyak jumlah peserta ketimbang periode sebelumnya.

“Program Petani Milenial (berlanjut), supaya (dikonsep) lebih luas jangkauannya dan tepat sasaran,” kata Bey, Selasa (4/3/2024).

Bey Machmudin beralasan, program Petani Milenial harus dilanjutkan karena sebagai salah satu upaya pemerintah dalan meregenerasi petani di Jawa Barat.

Sebab sejauh ini diakuinya, jumlah petani di Jabar semakin menurun setiap tahunnya. Ini dikhawatirkan akan berdampak dengan sulitnya nanti masyarakat di Jawa Barat, dalam memenuhi kebutuhan pangan pada masa mendatang.

“Kami ingin (ada perbaikan). Kita tahu, bahwa ancaman produksi turun karena El Nino, perubahan iklim. Kita harus serius lagi (membenahi),” ujarnya.

Bey juga mengaku Pemprov Jabar telah berupaya untuk meningkatkan produktivitas hasil pertanian, melalui pembenahan infrastruktur penunjang dan ketersediaan bibit serta pupuk.

Dimana harapannya, ada peningkatan kuantitas dari komoditas pangan yang dibangun.

“Kami sudah mulai antisipasi, termasuk beberapa seperti produktivitas akan terus ditingkatkan dan juga pengairan, pupuk. Keseluruhan,” ujarnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 05:03 WIB

Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Berita Terbaru