Bupati Bandung dan Dirut Perumda Tirta Raharja Meraih Predikat Bintang 5 Top BUMD 2024

Rabu, 20 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Bupati Bandung Dadang Supriatna berfoto bersama direksi dan komisaris  Perumda Tirta Raharja usai menerima penghargaan sebagai Top Pembina BUMD 2024, yang digelar di Raffles Jakarta, Rabu (20/3/2024). (Foto: Humas Perumda)

Bupati Bandung Dadang Supriatna berfoto bersama direksi dan komisaris Perumda Tirta Raharja usai menerima penghargaan sebagai Top Pembina BUMD 2024, yang digelar di Raffles Jakarta, Rabu (20/3/2024). (Foto: Humas Perumda)

Sementara Direktur Utama Perumda Tirta Raharja, Teddy Setiabudi meraih Top CEO BUMD. Perumda Tirta Raharja sendiri meraih predikat Bintang 5 Top BUMD.


DARA| Bupati Bandung Dadang Supriatna selaku Kuasa Pemilik Modal (KPM) Perumda Tirta Raharja menerima penghargaan sebagai Top Pembina BUMD 2024, yang digelar di Raffles Jakarta, Rabu (20/3/2024).

Sementara Direktur Utama Perumda Tirta Raharja, Teddy Setiabudi meraih Top CEO BUMD. Perumda Tirta Raharja sendiri meraih predikat Bintang 5 Top BUMD.

Sementara untuk BUMD baru, PT Bandung Daya Sentosa (BDS) Kabupaten Bandung, mendapat predikat Bintang 4 Top BUMD dan Dirut PT BDS Dr. Yanuar Budinorman, SE menyandang predikat Top CEO BUMD.

Dengan demikian total 5 piala penghargaan sekaligus diborong Pemkab Bandung dalam BUMD Award tersebut.

“Alhamdulillah, saya selaku Bupati Bandung yang juga KPM dari Perumda Tirta Raharja mendapatkan penghargaan Top Pembina BUMD. Sementara untuk Perumda Tirta Raharja sendiri mendapatkan Bintang 5 Top BUMD dan Dirut Tirta Raharja mendapatkan Top CEO BUMD. Selain itu PT BDS meraih Bintang 4 Top BUMD dan Dirut P BDS mendapatkan Top CEO BUMD, ” ungkap Bupati Bandung didampingi para direksi dan Dewan Pengawas BUMD.

Bupati berharap dengan diraihnya penghargaan ini semakin memotivasi dirinya dan jajaran Pemkab Bandung untuk melakukan dan mempercepat pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Bandung dengan penuh keberkahan.

TOP BUMD Awards adalah kegiatan corporate rating atau pemberian penghargaan kepada BUMD-BUMD terbaik se-Indonesia.

TOP BUMD Awards 2024 digelar TOP Business bekerjasama dengan Institut Otonomi Daerah (i-OTDA), serta sejumlah lembaga lain. Top BUMD tahun ini bertema ”Penguatan Tata Kelola dalam Membangun Kinerja Bisnis dan Layanan BUMD.”

Aspek penilaian yang digali oleh Dewan Juri dari BUMD yang terpilih sebagai finalis, antara lain berkinerja baik (keuangan, operasional, SDM, layanan pelanggan), telah melakukan improvement atau perbaikan, serta berkontribusi besar dalam pembangunan daerah dalam 1-2 tahun terakhir.

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Kabar Baik dari Bupati Bandung, Tahun Ini 1.500 Tenaga Honorer Diangkat Menjadi P3K
SANG LEGENDA: Ronny Paslah Gagalkan Penalti Pele, Simak Ceritanya
Pendaftar LPG 3 Kg Mencapai 57 Juta NIK, Upaya Pertamina Patra Niaga Wujudkan Subsidi Tepat Sasaran
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 17 Desember 2024
Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 17 Desember 2024
Diduga Gelapkan Dana Desa, Mantan Sekdes di Sukabumi Diciduk Polisi
Nataru, Wisatawan Bandung Barat Diprediksi Naik Sekitar 15 Persen
Meski Dikalahkan Vietnam, Erick Thohir Memuji Mental Pemain Muda Indonesia
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 17 Desember 2024 - 10:26 WIB

Kabar Baik dari Bupati Bandung, Tahun Ini 1.500 Tenaga Honorer Diangkat Menjadi P3K

Selasa, 17 Desember 2024 - 10:05 WIB

SANG LEGENDA: Ronny Paslah Gagalkan Penalti Pele, Simak Ceritanya

Selasa, 17 Desember 2024 - 09:35 WIB

Pendaftar LPG 3 Kg Mencapai 57 Juta NIK, Upaya Pertamina Patra Niaga Wujudkan Subsidi Tepat Sasaran

Selasa, 17 Desember 2024 - 06:02 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 17 Desember 2024

Selasa, 17 Desember 2024 - 05:58 WIB

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 17 Desember 2024

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

HUKRIM

Polres Sukabumi Sikat Peredaran Sabu Seberat 1.677,66 gram

Selasa, 17 Des 2024 - 11:25 WIB