Langkah Tegas Pj Bupati Cirebon Atasi Sampah di Desa Pengarengan

Senin, 10 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Masalah sampah yang mengganggu beberapa wilayah di Kabupaten Cirebon langsung mendapat perhatian serius dari Pj Bupati Cirebon, Drs Wahyu Mijaya.

DARA | Salah satunya di Desa Pengarengan, Kecamatan Pangenan.

Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon, bekerja sama dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Cimanuk Cisanggarung dan masyarakat setempat melancarkan aksi bersih-bersih sampah di aliran sungai desa tersebut.

Peninjauan lapangan menunjukkan tumpukan sampah sepanjang 43 meter yang menutupi aliran sungai.

Untuk mengatasi masalah ini, alat berat dari BBWS dikerahkan untuk mengeruk sampah, sementara truk pengangkut dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) siap mengangkut sampah yang sudah terkumpul.

“Kami berkomitmen menyelesaikan penarikan sampah yang menumpuk di aliran sungai hari ini,” ujar Wahyu.

Dia juga mengatakan diskusi telah dilakukan untuk memperbaiki akses pengangkutan sampah, guna meningkatkan efisiensi pembersihan.

Tak hanya itu, BBWS berencana memasang alat penangkap sampah (Sendtrack) di beberapa titik strategis.

“Alat ini diharapkan dapat mencegah sampah masuk ke aliran sungai, sehingga memudahkan proses pembersihan,” ujar Wahyu.

Pj Bupati juga menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam mengatasi masalah sampah.

Dia mengaku telah berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan perangkat desa untuk mensosialisasikan larangan membuang sampah ke sungai serta mendorong pengurangan sampah rumah tangga.

“Jika masyarakat masih membuang sampah ke sungai, kondisi seperti ini akan terus berlanjut,” kata Wahyu.

Dengan dukungan semua pihak, Wahyu optimistis masalah sampah di aliran sungai Ambulu dapat segera teratasi.

“Langkah-langkah konkret akan mulai dijalankan, dengan target penyelesaian secepat mungkin,” ujarnya.

Langkah cepat dan terkoordinasi ini diharapkan mampu membawa perubahan nyata dalam kebersihan dan kesehatan lingkungan di Kabupaten Cirebon.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa
Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024
Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan
Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024
INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul
Masa Tenang di Garut, Paslon Ikut Tertibkan Alat Peraga Kampanye
Tenaga Pendidik Se-Jabar Akan Dilatih Jadi Guru Penggerak
Seorang Siswa Dianiaya Kakak Kelas, Pj Bupati Subang akan Pecat Oknum Kepsek dan Gurunya
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 19:56 WIB

Kakanwil Kemenkumham Jabar: Rehabilitasi Narkoba bagi WBP Kegiatan Luar Biasa

Senin, 25 November 2024 - 18:52 WIB

Garut Siap Jadi Tuan Rumah Festival Tunas Bahasa Ibu 2024

Senin, 25 November 2024 - 16:49 WIB

Bupati Sukabumi Bahas Soal Mitra Cai dan Ketahanan Pangan

Senin, 25 November 2024 - 16:35 WIB

Amankan Pilkada, Polres Sukabumi Gelar Operasi Mantap Praja Lodaya-2024

Minggu, 24 November 2024 - 20:25 WIB

INKAI Garut Gelar Karate Championship 2024 Ajang Latihan Mental dan Pencarian Bibit Unggul

Berita Terbaru