Sahabat8’84 SMPN 1 Margahayu Gelar Reuni, Ketua Alumni Berpesan Tetap Tumbuhkan Silaturahmi dan Persaudaraan

Senin, 22 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Disambut antusias dan rasa kangen semua almuni.

DARA | Sahabat8’84 gelar Reuni Temu Kangen di salah satu rumah makan di Jalan Gading Tutuka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (20/7/2024).

Reuni bertajuk “Menjalin Silaturahmi demi Utuhnya Persaudaraan” ini disambut puluhan anggota grup yang hadir.

Sahabat8’84 adalah kumpulan alumni siswa SMPN 1 Margahayu, angkatan tahun 1984.

Grup alumni ini tidak hanya aktif di grup whtasapp, tapi juga tiap tahun menggelar reuni dengan tujuan untuk memupuk silaturahmi persaudaraan.

Ketua Alumni Marsma TNI Stevanus Ervin Suryadi, S.T dalam sambutannya menitipkan bahwa silaturahmi antar anggota harus tersu ditumbuhkan hingga menjadi ikatan persaudaraan yang kuat.

“Silaturahmi sangat penting untuk terus ditumbuhkan di semua anggota demi keberkelanjutan hingga kita kedepan bisa menyelenggarakan acara ke tahap yang lebih besar lagi,” ujarnya.

Sementara itu, salah seorang panitia, Daya Lesmana mengatakan, Sahabat8’84 kerap menggelar reuni setiap tahun dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi dan bersaudaraan antar alumni.

“Tahun 2024 ini, kami kembali menggelar reuni yang dihadiran oleh sekitar 50 orang,” ujar Daya didampingi Yayu Yuliawati, Ani Sumarni dan Lia Herliana.

“Alhamdulillah, sambutannya cukup hangat, bahkan terlihat saling menumpahkan kangen disertai saling bercerita tentang masa-masa indah saat sekolah di SMP dulu,” imbuh Daya.

Ketua Panitia Reuni Erlina Ernawaty mengatakan, acara yang digelar pada reuni tahun ini diantaranya selain acara seremonial juga ada laporan kas grup dan ditutup oleh hiburan.

Foto: Istimewa

“Kami kan punya kas, urunan bulanan tiap anggota, dan setiap reuni selalu dilaporkan posisi kas,” ujar Erlina seraya menambahkan, semoga tahun depan acara reuni akan meriah lagi.

Erlina mengucapkan terimakasih kepada para alumni yang telah hadir. Juga ucapan terimakasih disampaikan kepada jajaran panitia yang telah meluangkan waktunya mulai dari perumusan hingga hari H, hingga acara ini terselenggara dengan lancar.***

Editor: denkur

Berita Terkait

RSUD Lembang Rawat Pasien Pria tidak Beridentitas Tergeletak di Pasar Panorama
Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 204 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 02:47 WIB

RSUD Lembang Rawat Pasien Pria tidak Beridentitas Tergeletak di Pasar Panorama

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Berita Terbaru