Usai Nonton Debat Kandidat, Warga Garut Semakin Mantap Pilih Helmi-Yudi

Kamis, 24 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Paslon Bupati-Wakil Bupati Garut nomor urut 1, Helmi Budiman-Yudi Nugraha berpelukan usai debat publik Pilkada Garut di Hotel Santika Garut, Rabu (23/10/2024) malam.(Foto: andre/dara)

Paslon Bupati-Wakil Bupati Garut nomor urut 1, Helmi Budiman-Yudi Nugraha berpelukan usai debat publik Pilkada Garut di Hotel Santika Garut, Rabu (23/10/2024) malam.(Foto: andre/dara)

Warga menilai gaya komunikasi Helmi Budiman dianggap humanis dan rendah hati memberikan kesan positif.

DARA| Dukungan kepada pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman-H.Yudi Nugraha Lasminingrat semakin menguat, usai dilaksanakannya Debat Kandidat Pilkada Garut 2024, Rabu (23/10/2024) malam.

Dalam debat yang diselenggarakan di Ballroom Hotel Santika, Jalan Cipanas Baru, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut. Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Garut diikuti dua pasangan calon. Yaitu Helmi Budiman – Yudi Nugraha Lasmingrat nomor urut 1, dan Abdusy Syakur Amin-Putri Karlina nomor urut 2.

Dalam debat tersebut ferforma pasangan nomor urut 1 itu dinilai banyak orang meyakinkan, dan solutif dalam menghadapi berbagai isu krusial di Kabupaten Garut.

Rahmat (45), warga Kecamatan Tarogong Kidul, mengungkapkan kekagumannya terhadap visi-misi yang disampaika pasangan Helmi-Yudi di Debat pertama Pilkada Garut 2024 tersebut.

“Setelah melihat dan mendengar langsung dari debat, saya semakin yakin dengan pilihan saya. Program mereka untuk mendukung UMKM dan petani sangat jelas. Ini yang dibutuhkan Garut saat ini, pemimpin yang paham dengan kesulitan kami,” ujarnya, Kamis (24/10/2024).

Menurut Rahmat, program pemberdayaan ekonomi lokal, pembangunan infrastruktur yang merata hingga ke pelosok desa, dan pengentasan kemiskinan yang ditawarkan pasangan Helmi-Yudi ini dinilai sebagai solusi konkret bagi berbagai permasalahan di Garut.

“Helmi-Yudi juga menekankan pentingnya memperbaiki layanan kesehatan dan pendidikan, yang menjadi salah satu topik yang membuat saya semakin mantap memilih,” ucapnya.

Hal senada diungkapkan Rima (54), warga Kecamatan Garut Kota. Ia menyebutkan gaya komunikasi Helmi Budiman yang dianggap humanis dan rendah hati juga memberikan kesan positif kepada banyak warga. Selain terlihat tenang, ungkap Rima, Helmi Budiman juga punya solusi yang nyata untuk kemajuan Garut ke depan.

Rima juga memuji Yudi Nugraha Lasminingrat yang mendampingi Helmi Budiman sebagai calon Wakil Bupati Garut, yang menurutnya punya kemampuan dalam menjelaskan visi pembangunan yang modern namun tetap berakar pada nilai-nilai budaya lokal.

“Pasangan ini mampu menggabungkan keahlian teknis dan pemahaman terhadap masyarakat Garut secara seimbang. Karena itu, saya dan keluarga sudah sepakat untuk memilih pasangan 01” kata Rima.

 

Editor: Maji

Berita Terkait

Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya
543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban
BKKBN Catat Rekor MURI Pelayanan MOP, Bandung Barat Berkontribusi Puluhan Akseptor
Banjir di Palabuhanratu Sukabumi Rendam Puluhan Rumah di Tiga Desa dan Menewaskan Seorang Warga
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Berita ini 64 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 17:29 WIB

Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027

Selasa, 22 April 2025 - 17:20 WIB

Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat

Selasa, 22 April 2025 - 08:58 WIB

Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo

Selasa, 22 April 2025 - 08:20 WIB

Ketika Atalia Jadi Tempat Curhat Mahasiswa, Begini Suasananya

Senin, 21 April 2025 - 13:33 WIB

543 Tahun Kabupaten Cirebon: Menelusuri Jejak Para Wali yang Membangun Peradaban

Berita Terbaru