Bojan Hodak Kecewa Persib Ditahan Imbang Semen Padang di Jalak Harupat

Sabtu, 2 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatih Persib, Bojan Hodak (Foto: persib)

Pelatih Persib, Bojan Hodak (Foto: persib)

Tak dipungkiri hasil ini mengecewakan. Sebab Persib kehilangan dua poin yang sudah ditargetkan.

DARA| Persib harus puas bermain imbang dengan tamunya Semen Padang, 1-1, pada laga pekan ke-10 Liga 1 2024/25 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/11/2024).

Pelatih Persib, Bojan Hodak mengakui faktor kelelahan menjadi satu di antara alasan timnya hanya mampu meraih hasil imbang 1-1 dengan Semen Padang.

Situasi pertandingan sulit juga sudah diprediksi Hodak. Menurutnya, Semen Padang punya waktu istirahat lebih baik dibandingkan anak asuhnya yang baru pulang dari Kediri.

“Saya sudah katakan, ini akan jadi laga yang sulit. Salah satu alasannya adalah kami tidak mempunyai waktu jeda seperti tim lain. Kami memiliki satu laga di antara (pertandingan liga),” kata Hodak dalam post match press conference, seperti ikutip dari laman persib.

Pelatih asal Kroasia tersebut juga menilai, masalah sebuah tim saat menghadapi tim papan bawah adalah kepercayaan diri berlebihan. Apalagi PERSIB sudah unggul di babak pertama melalui gol Ciro Alves pada menit 6.

“Entah bagaimana secara otomatis ada perasaan untuk meremehkan. Babak kedua ada satu kesalahan, mereka baru satu kali memasuki area kotak penalti dan bisa mencetak gol,” ucapnya.

Tak dipungkiri hasil ini mengecewakan. Sebab Persib kehilangan dua poin yang sudah ditargetkan. “Kami mencoba mencetak gol tapi mereka sudah mundur bertahan dan kami gagal memanfaatkan beberapa peluang. Jadi kami kehilangan dua poin,” pungkasnya.

 

Editor: Maji

 

Berita Terkait

Jika Anda Temukan Kecurangan Pilkada! Adukan Saja ke Akun Ini, Begini Caranya
Ini Tema Debat Publik Pamungkas Pilkada Kabupaten Bandung
Waspadalah! Pneumonia Serang Balita, Penyebab Utamanya Paparan Asap Rokok
KTT G20 Brasil, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Penanggulangan Kelaparan dan Kemiskinan
INDONESIA KALAHKAN SAUDI Jepang akan Gandeng Indonesia
Cek Disini, Nilai IPM Kabupaten Bandung 2024, Cakra Amiyana : Jadi Pijakan Saat Merumuskan Kebijakan
Jelang Debat Publik Pamungkas, Simak Nih Hasil Survei Pilkada Kabupaten Bandung
Komitmen Eiger Climbing Center, Ruang Bertumbuh Bagi Atlet Junior Panjat Tebing Kelas Dunia
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 13:50 WIB

Jika Anda Temukan Kecurangan Pilkada! Adukan Saja ke Akun Ini, Begini Caranya

Rabu, 20 November 2024 - 13:26 WIB

Ini Tema Debat Publik Pamungkas Pilkada Kabupaten Bandung

Rabu, 20 November 2024 - 13:24 WIB

Waspadalah! Pneumonia Serang Balita, Penyebab Utamanya Paparan Asap Rokok

Rabu, 20 November 2024 - 13:06 WIB

KTT G20 Brasil, Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Indonesia dalam Penanggulangan Kelaparan dan Kemiskinan

Rabu, 20 November 2024 - 11:25 WIB

INDONESIA KALAHKAN SAUDI Jepang akan Gandeng Indonesia

Berita Terbaru

Foto: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Program Pengurusan HAKI Gratis, Cara Arfi-Yena Dukung Industri Ekraf

Rabu, 20 Nov 2024 - 17:37 WIB

Foto: Istimewa

BANDUNG UPDATE

Arfi-Yena Janjikan Program Seragam Gratis untuk Warga Kurang Mampu

Rabu, 20 Nov 2024 - 17:34 WIB