Pastikan Keselamatan Angkutan Lebaran, KAI Divre II Sumbar Tes Narkoba Awak Perkeretaapian

Kamis, 20 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Tes narkoba bertujuan memastikan sumber daya manusia (SDM) KAI dalam kondisi prima, kompeten, dan bertanggung jawab, terutama dalam menghadapi lonjakan mobilitas penumpang selama periode Lebaran.

DARA | Pastikan Keselamatan Perjalanan KA Jelang Angkutan Lebaran, KAI Divre II Sumbar Gelar Tes Narkoba bagi Awak Sarana Perkeretaapian

Dalam rangka memastikan keselamatan dan kelancaran perjalanan kereta api selama angkutan Lebaran, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatera Barat (KAI Divre II Sumbar) mengadakan tes narkoba secara acak bagi awak sarana perkeretaapian.

Kegiatan ini berlangsung di kantor KAI Divre II Sumbar, Kota Padang, pada Selasa (18/3), bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumatera Barat.

VP KAI Divre II Sumbar, M Tri Setyawan, menyampaikan bahwa tes narkoba ini bertujuan untuk memastikan sumber daya manusia (SDM) KAI dalam kondisi prima, kompeten, dan bertanggung jawab, terutama dalam menghadapi lonjakan mobilitas penumpang selama periode Lebaran.

“Untuk menjaga standar keselamatan tertinggi, kami bekerja sama dengan BNN Provinsi Sumatera Barat guna melaksanakan tes narkoba secara acak kepada sejumlah pekerja KAI Divre II Sumbar. Hal ini merupakan langkah nyata dalam memastikan bahwa para petugas yang bertugas berada dalam kondisi sehat dan bebas dari pengaruh zat terlarang,” kata M Tri Setyawan.

Sebanyak 20 pekerja, yang terdiri dari masinis, kondektur, petugas pemeriksa jalan rel, Polsuska, security, serta pekerja operasional lainnya, menjalani pemeriksaan tersebut.

Tes dilakukan menggunakan alat tes urine yang mendeteksi kandungan Amphetamine (AMP), Morphine/Opiate (MOP), Mariyuana (THC), Cocaine (COC), Methamphetamine (MET), dan Benzoidazepine (BZD).

Selain tes urine, peserta juga mendapatkan sosialisasi dari BNN Prov. Sumbar mengenai bahaya penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif lainnya (NAPZA).

“Kami berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan transportasi yang aman dan nyaman bagi para penumpang. Upaya preventif ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami dalam memastikan keselamatan perjalanan kereta api, terutama menjelang periode angkutan Lebaran yang padat,” tutur M Tri Setyawan dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Kamis (20/3/2025).***

Editor: denkur

Berita Terkait

Disnakertrans Bandung Barat Buka Posko Aduan Pelanggaran THR dan BHR
Layani Mudik, Ratusan Bus Siaga di Terminal Cicaheum
Dedi Mulyadi tak Mau Menerima Parcel: “Berikan Saja kepada Masyarakat”
Idul Fitri 2025, Elnusa Petrofin Salurkan 10.872 Paket Sembako
Wakil Menteri ESDM Pastikan Pasokan BBM & LPG Aman di Pontianak Jelang Lebaran 2025
Lelah saat Mudik, Istirahatlah di Serambi MyPertamina
Ini Tanggal Keberangkatan KA dari Purwokerto Menuju Jakarta dan Bandung
Satu Gol Debut Romeny, Namun Indonesia Dibantai Australia
Berita ini 10 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:52 WIB

Layani Mudik, Ratusan Bus Siaga di Terminal Cicaheum

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:44 WIB

Dedi Mulyadi tak Mau Menerima Parcel: “Berikan Saja kepada Masyarakat”

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:35 WIB

Idul Fitri 2025, Elnusa Petrofin Salurkan 10.872 Paket Sembako

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:22 WIB

Wakil Menteri ESDM Pastikan Pasokan BBM & LPG Aman di Pontianak Jelang Lebaran 2025

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:17 WIB

Lelah saat Mudik, Istirahatlah di Serambi MyPertamina

Berita Terbaru

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Sabtu 22 Maret 2025

Sabtu, 22 Mar 2025 - 08:54 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Sabtu 22 Maret 2025

Sabtu, 22 Mar 2025 - 08:52 WIB

BANDUNG UPDATE

Pokja PWI Kota Bandung “Ngabarin” Sebelum Berbagi Takjil Gratis

Sabtu, 22 Mar 2025 - 05:12 WIB

OLAHRAGA

KUALIFIKASI PIALA DUNIA “Moon Shot”, Beri Patrick Waktu!

Jumat, 21 Mar 2025 - 15:10 WIB