Ini Tanggal Keberangkatan KA dari Purwokerto Menuju Jakarta dan Bandung

Jumat, 21 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi (Foto: Istimewa)

Ilustrasi (Foto: Istimewa)

Masih tersedia tempat duduk untuk perjalanan kereta api jarak jauh

DARA | PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto mencatat tingginya animo masyarakat terhadap layanan transportasi kereta api pada periode Angkutan Lebaran 1446 H/2025.

Hingga 20 Maret 2025 pukul 13.00 WIB, jumlah keseluruhan tiket kereta api yang telah terjual mencapai 212.425 tiket atau 41% dari yang di programkan.

Manager Humas Daop 5 Purwokerto, Krisbiyantoro, menyampaikan bahwa saat ini masih tersedia tempat duduk untuk perjalanan kereta api jarak jauh dari Stasiun Purwokerto, Stasiun Kutoarjo, dan Stasiun Cilacap menuju Jakarta dan tujuan Bandung juga masih memiliki kursi yang dapat dipesan.

Berikut data ketersediaan tiket kereta api jarak jauh dari berbagai stasiun di Daop 5 Purwokerto:

-Keberangkatan KA dari Stasiun Purwokerto

-KA Cakrabuana relasi Purwokerto – Gambir:

-21 Maret – 2 April 2025: 6.019 tempat duduk tersedia

-9 April – 11 April 2025: 1.236 tempat duduk tersedia

-KA Serayu relasi Purwokerto – Bandung – Jakarta:

-24 Maret – 31 Maret 2025: 1.611 tempat duduk tersedia

-Keberangkatan KA dari Stasiun Cilacap

-KA Purwojaya relasi Stasiun Cilacap – Gambir:

-21 Maret – 3 April 2025: 15.757 tempat duduk tersedia

-8 April – 11 April 2025: 3.236 tempat duduk tersedia

-Keberangkatan KA dari Stasiun Kutoarjo

-KA Sawunggalih relasi Stasiun Kutoarjo – Pasarsenen:

-21 Maret – 2 April 2025: 18.473 tempat duduk tersedia

-10 April – 11 April 2025: 821 tempat duduk tersedia

-KA Kutojaya Utara relasi Stasiun Kutoarjo – Pasarsenen:

-21 Maret – 1 April 2025: 6.454 tempat duduk tersedia

-10 April – 11 April 2025: 301 tempat duduk tersedia

-KA Kutojaya Selatan & Kutojaya Selatan Tambahan relasi Stasiun Kutoarjo – Kiaracondong:

-21 Maret – 3 April 2025: 10.221 tempat duduk tersedia

-8 April – 11 April 2025: 1.294 tempat duduk tersedia

“Kami harap masyarakat dapat memanfaatkan tanggal-tanggal tersebut agar segera membeli tiket agar tidak kehabisan. Update ketersediaan tiket dapat dilakukan melalui aplikasi Access by KAI dan web booking.kai.id, ” ujar Krisbiyantoro.

PT KAI berkomitmen untuk menghadirkan layanan transportasi yang aman, nyaman, dan terjangkau bagi seluruh masyarakat.

Pelanggan diimbau untuk merencanakan perjalanan dengan baik dan membeli tiket lebih awal agar mendapatkan kepastian perjalanan sesuai tanggal dan rute yang diinginkan.

Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi layanan pelanggan KAI melalui Contact Center 121 atau mengunjungi kanal resmi KAI.***

Editor: denkur | Sumber: Rilis

 

Berita Terkait

Menkomdigi Tancap Gas, Ruang Digital Ditata Agar Aman, Sehat, dan Inklusif
Idulfitri: Pangan Aman, Program Pro-Rakyat Berjalan
Pastikan Keselamatan dan Pelayanan, Manajemen Kereta Api Indonesia Sumut Cek Lintas Medan–Rantau Prapat
KAI Logistik Pastikan Kesiapan Hadapi Lonjakan Puncak Pengiriman Idul Fitri 1446 H
Mager Tapi LPG Habis? Pesan Layanan Antar Gratis Ajaa
Sambut Idul Fitri, Stasiun Purwokerto, Kutoarjo, Kroya, dan Kebumen Hadirkan Ornamen Tematik Ramadhan
Disnakertrans Bandung Barat Buka Posko Aduan Pelanggaran THR dan BHR
Layani Mudik, Ratusan Bus Siaga di Terminal Cicaheum
Berita ini 13 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 12:58 WIB

Menkomdigi Tancap Gas, Ruang Digital Ditata Agar Aman, Sehat, dan Inklusif

Minggu, 23 Maret 2025 - 12:42 WIB

Idulfitri: Pangan Aman, Program Pro-Rakyat Berjalan

Minggu, 23 Maret 2025 - 12:19 WIB

Pastikan Keselamatan dan Pelayanan, Manajemen Kereta Api Indonesia Sumut Cek Lintas Medan–Rantau Prapat

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:58 WIB

Mager Tapi LPG Habis? Pesan Layanan Antar Gratis Ajaa

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:41 WIB

Sambut Idul Fitri, Stasiun Purwokerto, Kutoarjo, Kroya, dan Kebumen Hadirkan Ornamen Tematik Ramadhan

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Subianto memimpin Sidang Kabinet Paripurna Kabinet Merah Putih yang digelar di Ruang Sidang Kabinet, Istana Kepresidenan Jakarta, pada Jumat, 21 Maret 2025. (Foto: BPMI Setpres)

HEADLINE

Idulfitri: Pangan Aman, Program Pro-Rakyat Berjalan

Minggu, 23 Mar 2025 - 12:42 WIB