Kegiatan ini untuk lebih menggairahkan para petani.
DARA | Bupati Sukabumi H Asep Japar menanam pohon di kawasan Bukit Kurma Baruajol, Desa Sudajaya Girang, Kecamatan Sukabumi, Selasa (22/4/2025).
Penanaman pohon tersebut dilakukan dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia tahun 2025 tingkat Kabupaten Sukabumi.
Namun tak sekadar menanam, Asep Japar pun bercengkrama dengan para petani di sekitar, terutama yang tergabung dalam Perkumpulan Petani Penggarap Bagja Sutra.
Asep Japar mengatakan, kegiatan yang dilakukannya hari ini untuk lebih menggairahkan para petani. Apalagi, Kabupaten Sukabumi punya sumber daya alam yang luar biasa.
“Ini merupakan momentum untuk meningkatkan sinergitas antara petani dengan pemerintah terutama dalam pelestarian lingkungan dan pemberdayaan lahan tanam,” ujarnya.
Hasil akhirnya ialah peningkatan kesejahteraan petani. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Sukabumi terus berusaha untuk mewujudkan hal tersebut
“Pemerintah akan selalu pro petani. Maka dari itu, kami berusaha agar kehidupan para petani sejahtera,” ucapnya.
Di sisi lain, H. Asep pun mengajak masyarakat untuk menjaga alam. Mengingat, alam adalah sumber kehidupan umat manusia.
“Mari kita menjadi yang terdepan dalam pelestarian lingkungan. Setiap tindakan kecil kita berdampak besar terhadap keberlangsungan alam Kabupaten Sukabumi,” katanya.
Sementara itu, Ketua Perkumpulan Petani Penggarap Bagja Sutra Edi Rahmat mengatakan, silatutahmi ini menjadi momen untuk bersama -sama menggerakan para petani, terutama dalam membantu menjaga penyediaan pangan yang memadai.
“Pekerjaan paling utama adalah pertanian. Manakala pertanian ditinggalkan, ke depan kemungkinan akan susah,” ujarnya.
“Kami berharap, alam terjaga, petani bagja, masyarakat sejahtera, dan Sukabumi mubarakah,” katanya.
Editor: denkur