Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027

Selasa, 22 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Istimewa

Foto: Istimewa

Pemkab Cirebon dan Pemprov Jawa Barat sepakat mempercepat perbaikan infrastruktur jalan di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

DARA | Target ambisius pun dipasang: seluruh jalan rusak, baik yang menjadi kewenangan kabupaten maupun provinsi, akan rampung diperbaiki pada tahun 2027.

Bupati Cirebon, H Imron, menyampaikan optimismenya saat memberi arahan dalam sebuah pertemuan koordinasi pembangunan daerah.

Ia mengungkapkan rasa terima kasih kepada Gubernur Jawa Barat, Deddy Mulyadi, atas komitmennya yang kuat dalam membangun daerah, khususnya melalui perbaikan infrastruktur jalan.

“Kami mengucapkan terima kasih, baik secara pribadi maupun atas nama masyarakat Kabupaten Cirebon, kepada Pak Gubernur Jawa Barat. Apa yang dikembangkan oleh Pak Deddy Mulyadi, baik dari sisi budaya, seni, arsitektur, maupun pembangunan fisik seperti jalan, sangat kami dukung,” ujar Bupati Imron. Senin (21/4/2025)

Sesuai arahan, Gubernur Jawa Barat, Deddy Mulyadi, untuk melakukan pendekatan langsung kepada masyarakat. Bupati berkomitmen untuk turun langsung ke lapangan guna mengecek kondisi jalan dan kebutuhan masyarakat secara nyata.

“Yang paling utama adalah kehadiran pemerintah. Pemerintah tidak boleh absen dari permasalahan masyarakat. Kalau jalannya rusak, kita cek langsung. Kalau masyarakat butuh solusi, kita hadir,” ujarnya.

Bupati Imron menjelaskan perbaikan jalan akan dilakukan secara bertahap mulai tahun depan. Berdasarkan rapat koordinasi dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, beberapa titik jalan yang rusak parah seperti ruas jalan menuju Gebang, Walet, serta wilayah Sindang Laut, sudah masuk dalam data PUTR.

“Tahun depan sebagian sudah mulai diperbaiki oleh provinsi. Targetnya, semua rampung tahun 2027. Jadi tidak sekaligus, tapi bertahap,” katanya.

Lebih lanjut, Bupati menyebut bahwa seluruh jalan kabupaten dan provinsi yang rusak di wilayah Cirebon akan masuk dalam program prioritas.

Meskipun anggaran yang tersedia saat ini belum mencukupi seluruh kebutuhan, Pemkab dan Pemprov sepakat untuk melakukan penyesuaian dan pergeseran anggaran demi mempercepat realisasi proyek ini.

Ketika ditanya soal tantangan anggaran, Bupati Imron tetap optimis. Menurutnya, langkah awal seperti pendataan, perencanaan, hingga mekanisme penganggaran telah dibahas dan mulai dijalankan.

“Anggarannya memang terbatas, tapi kita optimis. Sudah ada target, sudah ada skema anggaran,” tuturnya.

Editor: denkur

Berita Terkait

Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang
PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi
Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan
Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol
Dedi Mulyadi Ubah Kabupaten Cirebon Jadi Yogyakartanya Jawa Barat
Ema Suranta, Kartini Penggerak Lingkungan dari Sampah Bukit Berlian
Cek Disini, Sejumlah Tokoh Nasional Bicara Enam Bulan Pemerintahan Presiden Prabowo
Kasad Resmikan Sarana Pengairan Pertanian di Sukabumi
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 21:36 WIB

Update Kasus Pelecehan Oknum Dokter di Garut, Korban Bertambah Jadi Lima Orang

Selasa, 22 April 2025 - 20:16 WIB

PAW, Muhammad Ridho Dilantik jadi Anggota DPRD Kota Sukabumi

Selasa, 22 April 2025 - 17:32 WIB

Bupati Cirebon Resmi Luncurkan Program DAKOCAN, Kartu Identitas Anak Jadi Modal Data Masa Depan

Selasa, 22 April 2025 - 17:29 WIB

Bupati Cirebon dan Gubernur Jabar Kompak Benahi Jalan Rusak, Target Rampung 2027

Selasa, 22 April 2025 - 17:25 WIB

Hari Bumi Sedunia, Bupati Sukabumi Tanam Pohon di Bukit Kurma Baruajol

Berita Terbaru