DARA | SOREANG – Bupati Bandung Dadang M Naser mengapresiasi ribuan buruh, yang memperingati Mayday dengan menggeklar tablig akbar di Doom Balerame Soreang Kamis (2/5/2019).
Ribuan buruh di Kabupaten Bandung dalam memperingati Hari Buruh Internasional menggelar tablig akbar di Doom Balerame, Soreang, Kamis (2/5/2019). Ribuan buruh yang hadir dari berbagai sarikat pekerja tersebut khidmat mendengar ceramah dari para da’i.
Bupati Bandung Dadang M Naser hadir di tengah tengah para buruh. Menurut Dadang peringatan may day tidak selamanya harus dilakukan dengan menggelrt aksi tutup jalan dan berteriak, melainkan bisa dilakukan dengan cara-cara inspiratif.
Tabllig akabar ini menurut Dadang, inisiatif buruh, dalam memperingatai mayday dan sekaligus menyambut bulan suci Ramadan. Para buruh kata Dadang masih bisa menyampaikan aspirasinya dalam kegiatan tersebut dengan tertib.
“Saya mengapresiasi. Salah satunya masalah tuntutan penghapusan PP 78 tentang pengupahan,” kata Dadang.
Maka dadang mengaku akan menyampaikan aspirasi buruh tersebut kepada pemerintah pusat, selain melakukan pembahasan tripartit di tingkat Kabupaten Bandung. Bahkan menurut Dadang, bukan hanya permasalahan di Kabupaten Bandung, tetapi juga di seluruh Indonesia.”Saya yakin aspirasi penghapusan PP 78 tersebut didengar oleh presiden, harapan saya ditanggapi bahwa ini akan direvisi,” katanya.