Protes Tata Tertib, Musornas KONI Diwarnai Kericuhan

Selasa, 2 Juli 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: galamedianews.com/ant

Foto: galamedianews.com/ant

DARA | JAKARTA – Kericuhan sempat terjadi pada Musyawarah Olahraga Nasional (Musornas) Komite Olahraga Nasional  (KONI) XIII 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (2/7/2019).

Musornas KONI yang juga membahas tentang pemilihan Ketua Umum Periode 2019-2023 ini dihadiri 101 voters berasal di 34 KONI provinsi serta 66 cabang olahraga.

Kericuhan bermula ketika pimpinan sidang sementara, yakni Wakil Ketua KONI Pusat I Nugroho membacakan tata tertib (tatib). Namun, tiba-tiba sejumlah anggota protes dan tidak setuju dengan tatib itu. Mereka meminta pimpinan sidang memberi kesempatan kepada anggota sidang untuk menyampaikan aspirasi terlebih dahulu.

Kericuhan semakin panas saat anggota sidang merangsek maju ke depan meja pimpinan sidang.

Perwakilan Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) Sarman Simanjorang mengatakan, kericuhan berawal dari adanya pemaksaan kehendak soal aturan tata tertib dari pimpinan sidang.

“Jadi tadi itu tidak dibahas satu per satu tatibnya. Semuanya disudahi tanpa mendengarkan aspirasi anggota. Harusnya dibahas satu-satu,” kata Sarman.

Perwakilan KONI Sulawesi Utara, Tony F Kullit juga menganggap pimpinan sidang terlalu terburu-buru untuk mengetok palu, padahal anggota sidang belum menyampaikan pendapatnya.

“Setelah semua sudah diakomodir kita ambil solusinya. Itu musyawarah mufakat, bukan mempertahankan pendapat pimpinan sidang seperti ini,” ujar Tony.***

Editor; denkur

Berita Terkait

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah
Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO
Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI
PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers
KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak
Diterpa Isu Pembekuan, PWI Jabar Tetap Solid Dukung KLB
Begini Respons Gubernur Jabar Terkait Rudapaksa di RSHS Bandung
Hujan Air Mata di Prosesi Pemakaman Sang Legenda Titiek Puspa
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 10:28 WIB

Tim PWI Tinjau Cepat Lokasi Rumah Subsidi Wartawan, Ketua Umum PWI Apresiasi Komitmen Pemerintah

Kamis, 17 April 2025 - 18:38 WIB

Nyaman dan Aman: Solusi Praktis Pakaian Dalam Sekaligus Atasan bagi Pra Remaja dari UNIQLO

Kamis, 17 April 2025 - 13:51 WIB

Putusan Sela PN Jakarta Pusat Tegaskan Hendry Ch Bangun Sah Ketum PWI

Rabu, 16 April 2025 - 19:17 WIB

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Rabu, 16 April 2025 - 14:17 WIB

KAI DAOP 5 Serap Ribuan Tenaga Kerja Kontrak

Berita Terbaru