DARA | PANGANDARAN – Festival layang-layang Pangandaran 2019 diikuti 10 negara dipusatkan di Katapang Doyong Pantai Timur, tanggal 12-14 Juli 2019. Dibuka oleh Menteri Pariwisata RI, Arief Yahya.
Festival ini digelar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran bersama Persatuan Layang Layang Pangandaran (PERLAP) dan didukung Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jabar.
Selain diikuti 10 negara, juga oleh puluhan daerah di Indonesia.
Salah satu tujuannya dari festival ini untuk menarik wisatawan asing dan juga lokal hingga ke penjuru Indonesia. Juga sebagai ajang promosi Kabupaten Pangandaran dalam mewujudkan Kabupaten Pangandaran sebagai daerah tujuan wisata kelas dunia.
Rilis dari Kemenpar RI, Menpar Arief Yahya akan mencoba menerbangkan layang-layang raksasa berlogo Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia di langit Pangandaran, Jawa Barat. Mengangkasa bersama layang- layang kreasi Jepang, Polandia, Thailand, Italia, Selandia Baru, Malaysia, dan Perancis, serta sejumlah wilayah di Indonesia.
Layang-layang khusus Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia sengaja dibuat atas gagasan Kabid Pemasaran 1 Area Jawa Kementerian Pariwisata, Wawan Gunawan. Tujuannya, ingin mengapresiasi event bergengsi ini sekaligus sebagai ajang promosi Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia kepada peserta dari luar negeri.***
Editor: denkur