Buwas Bongkar Warung Beras Siluman

Senin, 23 September 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi: katadata

Ilustrasi: katadata

DARA | JAKARTA – Ada 300 lebih e-warong penyalur Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang diketahui warung siluman. Konon, katanya terdaftar di Kementerian Sosial. Bahkan, ada yang membuka usaha tambal ban berkedok e-warong.

Demikian dikatakan Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso (Buwas)  dalam konferensi pers temuan BPNT, di Gedung Bulog Jakarta, Senin (23/9/2019).

Buwas juga menyebutkan, ternyata 300 e-warong itu tidak terdata. “Itu temuan tim saya, tapi tim saya tidak hanya Bulog, rahasia. Kalau hanya tim dari Bulog kan tidak bisa 100% dipercaya,” ujarnya.

Menurut Buwas dari 3.000 e-warong yang ada di seluruh Indonesia, sekitar 10% e-warong ‘siluman’.

E-warong siluman tersebutlah yang menurut Buwas melakukan aksi penyelewengan dari penyaluran BPNT. Mereka menggunakan karung beras Bulog palsu dan diisi dengan beras medium. Padahal, beras yang disalurkan Bulog ke BPNT merupakan beras berkualitas premium.

Buwas mengatakan, masyarakat penerima BPNT atau Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dipaksa menerima beras yang telah dioplos. Jika tidak, maka masyarakat tersebut diancam dicoret dari daftar KPM.

Aksi para oknum itu, sudah merajalela, dengan mudahnya memperoleh karung beras palsu, bahkan bisa dibeli melalui online, sehingga sangat mudah untuk mengoplos beras Bulog.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia
Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga
Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas
Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma
Berantas Judi Online, LPSK Siap Jaga Kerahasiaan Saksi
Simak! Dirut Pertamina Merapat ke Kemhan
Menekraf Teuku Riefky Ajak Stakeholder Dukung Ekraf Sebagai Mesin Baru Pertumbuhan Indonesia
Astama Ops Kapolri Tinjau Posko Kemanusiaan Polda NTT, Pastikan Kesiapan Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi
Berita ini 3 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 20:29 WIB

Sultan Bahas Kerja sama Pertahanan dan Pangan Dengan Beberapa Senator Rusia

Jumat, 15 November 2024 - 20:24 WIB

Pimpin Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK, Puan: Siapapun yang Terpilih Harus Tingkatkan Kinerja Lembaga

Kamis, 14 November 2024 - 18:31 WIB

Kemendes Yandri : Bergerak Langsung ke Desa Untuk Mempercepat Sinergitas

Kamis, 14 November 2024 - 17:58 WIB

Ketua Umum Bhayangkari Tinjau Penyaluran Air Bersih bagi Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di Posko Kobasoma

Kamis, 14 November 2024 - 12:36 WIB

Berantas Judi Online, LPSK Siap Jaga Kerahasiaan Saksi

Berita Terbaru