Persib On Fire, Cukur Persebaya 4-1

Jumat, 18 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: bola.com

Foto: bola.com

Persib tampil dalam kondisi on fire. Mampu membungkam Persebaya 4-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2019 di Stadion I Wayan Dipta, Bali

 

 

DARA | BALI – Persib Bandung sedang dalam kondisi on fire, mencukur Persebaya 4-1 dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Jumat (18/10/2019).

Febri Hariyadi membuka keunggulan bagi Persib pada menit 31, melalui sontekannya di kotak penalti Persebaya, sehingga skor sementara 1-0. Lalu, di menit ke 40,  Achmad Jufriyanto menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui sundulan memanfaatkan umpan lambung, tendangan penjuru.

Di babak ke dua, Persib tampil lebih percaya diri. Serangan demi serangan dibangun melalui proses kerjasama tim yang cukup bagus, sehingga merepotkan lini pertahanan Persebaya.

Klimaknya, melalui tendangan bebas jauh di kotak penalti, Nick Kuipers berhasil melesakkan bola hingga skor berubah menjadi 3-0 untuk keunggulan Persib.

Ketinggalan 3 angka tidak membuat arek-arek Surabaya patah semangat. Serangan terus dilancarkan hingga merepotkan pertahanan Persib. Hasilnya, Persebaya mendapatkan kesempatan di titik penalti dan dengan mulus dimanfaatkan Aryn Williams, sehingga skor berubah menjadi 1-3.

Kejutan terjadi di menit ke 84. Febri Haryadi benar-benar sedang on fire. Setelah mampu melewati tiga pemain Persebaya melalui gocekannya, Febri akhirnya berhasil menyarangkan si kulit bundar ke gawang Persebaya hingga skor berubah menjadi 4-1 untuk keunggulan Persib.***

Editor: denkur

 

 

Berita Terkait

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia
Begini Skema Permainan Indonesia Jika Kevin Diks Dimainkan Melawan Jepang
Cek Disini, Head to head Indonesia Vs Jepang, Duel Krusial di GBK Besok Malam
MATCHDAY INDONESIA-JEPANG Manfaatkan Ketiadaan Ueda
Jelang Lawan Jepang, STY Yakinkan Mental Pemain Saat Latihan
Kabar Gembira dari Erick Thohir, Kevin Diks Bisa Dimainkan Saat Indonesia Melawan Jepang
Cek Disini, Deretan Sanksi FIFA buat Timnas Indonesia
Timnas Futsal Indonesia Juara AFF 2024, Penantian 14 Tahun
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 17:18 WIB

Persaingan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Semakin Ketat, Begini Peluang Timnas Indonesia

Kamis, 14 November 2024 - 19:31 WIB

Begini Skema Permainan Indonesia Jika Kevin Diks Dimainkan Melawan Jepang

Kamis, 14 November 2024 - 19:02 WIB

Cek Disini, Head to head Indonesia Vs Jepang, Duel Krusial di GBK Besok Malam

Kamis, 14 November 2024 - 16:18 WIB

MATCHDAY INDONESIA-JEPANG Manfaatkan Ketiadaan Ueda

Rabu, 13 November 2024 - 10:40 WIB

Jelang Lawan Jepang, STY Yakinkan Mental Pemain Saat Latihan

Berita Terbaru