Home / Ads

Ketua MUI: Al-Qur’an Obat Penyakit Hati

Senin, 21 Oktober 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto: Humas Pemkab Bdg

Foto: Humas Pemkab Bdg

DARA | BANDUNG – Menciptakan SDM yang unggul dan berkualitas merupakan salah satu misi prioritas pembangunan yang diusung Bupati Bandung H. Dadang M Naser, SH., S.I.P., M.Ip. Misi yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bandung Tahun 2016-2021 tersebut, mengarahkan SDM yang memiliki intelektualitas tinggi dan bermoral baik.

Bupati senantiasa mengingatkan ASN saat menjalankan tugas dan fungsinya tidak boleh jauh dari Al-Qur’an, agar moralnya terjaga baik. Dia ingin menciptakan kondisi masyarakat Kabupaten Bandung yang memiliki nilai-nilai dan norma, semangat, dan kaidah agama.

Semuanya harus menjiwai, mewarnai, dan menjadi ruh atau pedoman bagi seluruh aktivitas kehidupan. “Termasuk dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelaksanaan pembangunan dengan tetap menjunjung tinggi toleransi dan kerukunan hidup beragama,”ucapnya, seusai menyimak tausiyah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bandung, KH. Yayan Hasuna Hudaya, M.M.Pd dalam Siraman Rohani, di Gedung Dewi Sartika Soreang, Senin (21/10).

Ia memandang siraman rohani bisa menjadi salah satu media untuk meningkatkan kualitas ketaqwaan dan keimanan jajarannya. “Ketika melaksanakan tugasnya, ASN harus memiliki budi pekerti yang luhur selalu menjunjung tinggi integritasnya dan jadi contoh yang baik untuk masyarakat.”

Sementara dalam tausiyahnya, Yayan Hasuna Hudaya menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan rohani bagi umat muslim. Masih banyak masyarakat yang tidak tahu bahaya penyakit hati.

“Jika terkena penyakit jasmani seperti stroke, kanker, dan jantung, kita dapat merasakan dan langsung melakukan pengobatan. Tapi penyakit hati, kita sama sekali tidak dapat merasakannya.  Siraman rohani bisa menjadi langkah preventif untuk mencegah penyakit hati ini,” ujarnya.

Menurut dia, penyakit hati merugikan bagi seorang muslim. Oleh karena itu, sudah sepantasnya seorang muslim waspada terhadap hal tersebut.

“Adapun jenis-jenis penyakit hati yang harus diwaspadai adalah takabbur (sombong), riya (pamer), ujub (narsis), hasad (iri dengki), dan taqtir (pelit). Agar keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah tetap terpelihara, maka kita harus memberikan asupan untuk hati kita,” kaya Yayan.

Jika telah merasa terkena penyakit hati, lanjutnya, seorang muslim dapat mengobatinya dengan membaca Alquran, shalat malam, berkumpul dengan orang shaleh, puasa, dan dzikir malam. Al-Quran merupakan salah satu obat paling mujarab bagi hati.

Dengan membaca Al-Quran, menurut dia, hati menjadi lebih tenang. Sementara shalat malam, merupakan obat hati yang memiliki banyak keutamaan.

“Dengan rutin mendirikan shalat malam dapat melembutkan dan menjauhkan dari penyakit hati. Jika hati dan rohani kita sehat, maka akan muncul sifat sabar, pemaaf, dan rasa syukur kepada Allah,” katanya.***

Editor: Ayi Kusmawan

Berita Terkait

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga
Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X
“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe
Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин
“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202
Mostbet Přihlášení ️ Mostbet Subscription Na Oficiálních Stránkác
hello world
Citranatal 90 Dha Info
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 13 November 2024 - 10:12 WIB

FGD Evaluasi Sampah Citarum, Mitigasi Harus dari Level Rumatangga

Rabu, 23 Oktober 2024 - 13:44 WIB

Simak Nih, 16 Artis dalam Pembagian Komisi AKD DPR RI, Ahmad Dhani dan Once di Komisi X

Rabu, 2 Oktober 2024 - 22:19 WIB

“свободное Зеркало Мостбет и Сегодня Актуальный Доступ К Сайту Mosbe

Rabu, 2 Oktober 2024 - 17:43 WIB

Mostbet Online Мостбет Официальный Сайт Букмекерской Компании И Казин

Rabu, 2 Oktober 2024 - 15:47 WIB

“Greatest Online Casino Down Under » Au Actual Money Casinos 202

Berita Terbaru