Pemkot Bandung mendukung berbagai kegiatan olahraga yang mampu mendukung para peserta lebih berkembang. Pemerintah daerah ini yakinj dengan pembinaan yang baik dapat melahirkan atlet yang bisa membanggakan.
DARA | BANDUNG – Sebelas cabang olahraga (cabor) telah mengelar kejuaraan Wali Kota Bandung Cup. Kejuaraan tersebut, diikuti lebih dari 9.000 atlet.
“Sudah 11 cabor yang menyelenggarakannya (Wali Kota Cup). Dari 11 cabor, ada sekitar 9.000 atlet terlibat di Wali Kota Cup. Ini telah menjadi wadah melahirkan bibit menjadi atlet profesional Kota Bandung,” kata Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Bandung, Nuryadi, di Pendopo Kota Bandung Jalan Dalem Kaum, kemarin.
Ia menyebutkan, Wali Kota Cup juga merupakan bagian dari mewujudkan visi mencetak atlet Kota Bandung yang mampu bersaing di kancah nasional dan internasional. “Ini upaya kita untuk mengetahui pembinaan selama ini. Termasuk mencetak bibit atlet potensial. Ini juga menjadi modal utama untuk mendorong para peserta mengembangkan potensi di berbagai cabang olahraga.”
Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial, mendukung berbagai kegiatan olahraga yang mampu mendukung para peserta lebih berkembang. Ia yakin, dengan berbagai kegiatan seperti Wali Kota Cup mampu menjadi wadah untuk memunculkan atlet berprestasi.
“Ya, dengan pembinaan yang baik serta dukungan berbagi pihak, kita yakin kota Bandung bisa melahirkan atlet yang bisa membanggakan,” ujarnya.
Dalam waktu dekat, Persatuan Penembak Indonesia (Perbakin) Kota Bandung juga akan menggelar kejuaraan menembak Wali Kota Cup 2019. Kejuaraan ini digelar di Lapangan Tembak Lodaya dan Secaba Rindam III/Siliwangi Bihbul, akhir November mendatang.
Menurut, Ketua Perbakin Kota Bandung, Tedi Sutadi Kardin, akan ada sekitar 200 atlet menembak yang mengikuti kejuaraan ini. “Kita targetkan pesertanya lebih dari 200-an. Sehingga, bisa memeriahkan kejuaraan yang pertama diselenggarakan ini.”
Ia berharap, kejuaraan pertama ini mampu melahirkan bibit unggul untuk mewakili kota Bandung pada kejuaraan tingkat nasional bahkan internasional. Pada kejuaraan nanti, sejumlah nomor yang dipertandingkan yaitu tembak sasaran, tembak reaksi, dan tembak silhouette.***
Editor: Ayi Kusmawan