BPBD Cianjur Tunggu Hasil Kajian PVMBG Terkait Pergerakan Tanah

Jumat, 17 Januari 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi: pojok cianjur/net

Ilustrasi: pojok cianjur/net

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Jawa Barat masih menunggu hasil kajian Pusat Vulkanologi, Mitigasi dan Bencana Geologi (PVMBG) Bandung terkait pergerakan tanah yang terjadi disejumlah wilayah di Cianjur. 


DARA | CIANJUR – Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Mokhammad Irfan Sofyan, menyebutkan, PVMBG Bandung telah menerjunkan satu tim untuk meninjau dan meneliti kesejumlah lokasi bencana pergerakan tanah yang terjadi di wilayah Cianjur selatan dan utara.

“Ada sebanyak tujuh lokasi dari dua wilayah yaitu Kecamatan Sukaresmi dan Kadupandak yang dilakukan peninjauan dan kajian oleh PVMBG Bandung,” kata Irfan, kepada wartawan, Jumat (17/1/2020).

Irfan menyebutkan, terdapat empat lokasi di Kecamatan Sukaresmi yang dilakukan peninjauan dan kajian, di antaranya Kampung Cibadak, Desa Sukamahi.

Selain itu, terdapat tiga titik di Kecamatan Kadupandak, di antaranya Desa Wargaasih dan Desa Sindangsari.

“Hingga saat ini kami masih menunggu hasil dari PVMBG Bandung, namun untuk sementara pergerakan tanah diwilayah tersebut sudah berhenti, dan retakan sudah mulai ditutup,” ujarnya.

Meskipun pergerakan tanah di dua lokasi, baik di Kecamatan Sukaresmi dan Kecamatan Kadupandak telah berhenti. Namun, pihaknya tetap meminta masyarakat yang ada di wilayah itu untuk tetap meningkat kewaspadaan dan berhati-hati.

“Memang pergerakan tanah sudah tak lagi terjadi, tapi potensinya masih tinggi apalagi saat terjadi hujan deras dengan durasi yang lama,” ujarnya.

Irfan menambahkan, untuk dapat mengetahui hasil dari peninjauan dan kajian yang dilakukan PVMBG Bandung membutuhkan waktu sekitar dua pekan.

“Saat ini sejumlah warga yang mengungsi telah kembali ke rumahnya masing-masing dan melakukan aktivitas seperti biasa,” tandasnya.***

Wartawan: Purwanda | Editor: denkur

 

Berita Terkait

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi
Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H
Disdik Kabupaten Sukabumi Siap Sukseskan e-Ijazah
Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang
Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan
Dukung Program Ketahanan Pangan, Pemkab Cirebon Panen Raya Jagung
Sukseskan Program Ketahanan Pangan. Kapolresta Cirebon Gelar Panen Raya Jagung
Pemkab Sukabumi Siap Sukseskan Program Tiga Juta Rumah Warga Berpenghasilan Rendah
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:13 WIB

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi

Jumat, 28 Februari 2025 - 20:01 WIB

Pemkab Sukabumi Sambut Ramadan 1446 H

Jumat, 28 Februari 2025 - 16:21 WIB

Disdik Kabupaten Sukabumi Siap Sukseskan e-Ijazah

Rabu, 26 Februari 2025 - 20:31 WIB

Rusak Akibat Pergerakan Tanah, PU Sukabumi Perbaiki Jalan Cikaso-Ciguyang

Rabu, 26 Februari 2025 - 18:19 WIB

Daftar Kloter Jemaah Haji Asal Garut Sudah Dirilis, Terbagi dalam Lima Kloter Pemberangkatan

Berita Terbaru

Ilustrtasi (Foto: Universitas Airlangga/ Tribun Travel)

HEADLINE

Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:39 WIB

Fotog: Hilman Fauzi/Kemenag

HEADLINE

Ramadan tak Sekadar tentang Ibadah Pribadi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:22 WIB

Foto: Istimewa

JABAR

Budi Azhar Bersedia Jadi Ketua IPSI Kabupaten Sukabumi

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:13 WIB

Foto: Kemenag

HEADLINE

Keutamaan Niat Puasa

Sabtu, 1 Mar 2025 - 13:04 WIB

Foto: Istimewa

EKONOMI

Mustahil Tumbuh 8% Tanpa Industri yang Kuat

Sabtu, 1 Mar 2025 - 12:53 WIB