Sebanyak 68 warga negara Indonesia (WNI) kru kapal Diamond Princess yang dievakuasi dari Yokohama, Jepang, akan mendarat di Tanah Air, melalui Bandara Internasional Kertajati, Jawa Barat Minggu, (1/3/2020) malam.
DARA| JAKARTA- Menggunakan pesawat milik maskapai Garuda Indonesia, para WNI berangkat dari Bandara Haneda, Jepang dan akan mendarat di Bandara Kertajati, Jawa Barat.
“Kemudian langsung dipindahkan ke Pulau Sebaru Kecil, Kepulauan Seribu, Jakarta untuk menjalani transit observasi yang direncanakan selama 28 hari,” kata Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman kepada wartawan, Minggu (1/3/2020).
Fadjroel mengatakan, evakuasi tahap ketiga ini dilakukan setelah Presiden Joko Widodo memutuskan untuk menyelamatkan WNI terbebas dari virus Corona. Setelah evakuasi pertama dilakukan kepada WNI di Hubei, Wuhan, lalu selanjutnya mengevakuasi 188 awak kapal World Dream.
“Semua WNI dalam evakuasi kemanusiaan ini dinyatakan negatif Covid-19 secara medis sesuai protokol WHO,” ujarnya, dikutip vivanews.
Presiden, kata Fadjroel, mengucapkan terima kasih atas kerja sama semua pihak, dalam evakuasi kemanusiaan dan gotong royong kemanusiaan, sejak dari Provinsi Hubei RRT, kemudian MV. World Dream, dan MV. Diamond Princess.
Kepala negara juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Indonesia menjaga kesehatan, sesuai dengan petunjuk Kementerian Kesehatan serta Dinas Kesehatan di daerah masing-masing.
Editor : Maji