Virus corona masuk Indonesia. Dua warga Depok positif kena virus Covid-19 itu. Jika mewabah, kata Wali Kota Depok Muhammad Idris Abdul Somad akan dipertimbangkan untuk meliburkan anak-anak sekolah.
DARA | DEPOK – Namun, Idris juga mengimbau warga tidak panik. Ketimbang begitu lebih baik menjaga kebersihan dan kesehatan untuk menjaga daya tahan tubuh.
“Masyarakat jangan panik, lakukan tindakan-tindakan antisipasi. Tadi saya katakan cuci tangan dengan sabun penting,” kata Idris dalam jumpa pers di Balai Kota Depok, Jl Margonda Raya, Depok, Senin (3/2/2020).
Idris juga mengimbau masyarakat tidak merokok, sebab daya tahan tubuh akan menurun ketika merokok. Beristirahat dan makan makanan yang sehat juga penting untuk menjaga kekebalan tubuh,” ujar Idris.
Diberitakan sebelumnya, dua warga Depok dinyatakan positif virus corona. Mereka adalah ibu dan anaknya. Dikutip dari detikcom, virus itu bermula ketika salah satu korban berinteraksi dengan WN Jepang saat berdansa di sebuah klub dansa. Korban tersebut kemudian secara tidak sengaja menularkan kepada ibunya.***
Sumber: detikcom