Jorge Lorenzo berpeluang menyamai catatan Valentino Rossi sebagai pebalap yang paling sering menang di MotoGP Catalunya.
DARA| JAKARTA- Saat ini Lorenzo salah satu pebalap yang paling sering menang di Sirkuit Catalunya. Mantan pebalap Ducati dan Honda itu total meraih lima kemenangan di MotoGP Catalunya, terpaut satu gelar dari Valentino Rossi.
Rossi merupakan pebalap paling sukses di MotoGP Catalunya dengan koleksi enam gelar di kelas MotoGP. Selain enam gelar di MotoGP, Rossi mendapat satu gelar di era 500cc, dua gelar di kelas 250cc, dan sebuah gelar di kelas 125cc.
Sementara Lorenzo selain memiliki lima gelar di lintasan MotoGP. Karena itu Lorenzo bisa menyamai rekor Rossi bila keluar sebagai pemenang tahun ini.
Kali terakhir Lorenzo menjadi juara di MotoGP Catalunya adalah pada tahun 2018 dengan mengungguli Marc Marquez dan Rossi yang berada di peringkat kedua dan ketiga.
Lorenzo dipastikan bakal kembali bersaing dengan para pebalap MotoGP lainnya pada MotoGP Catalunya 2020 dengan status sebagai pebalap wildcard.
Pengumuman Lorenzo kembali memacu kuda besi ditampilkan di media sosial pada Kamis (5/3) malam WIB.
“Setelah memikirkannya beberapa minggu yang lalu, kemarin saya memutuskan untuk berpartisipasi dalam GP Catalunya. Saya benar-benar ingin melihat kalian semua di sana,” ujar Lorenzo dalam sebuah unggahan video, seperti dikutip CNN Indonesia.
Akun tim Yamaha di media sosial juga memastikan comeback mantan juara dunia MotoGP itu dengan menunggangi motor YZR-M1. Sebelumnya Lorenzo memang sudah memutuskan pensiun dan menjadi pebalap penguji di Yamaha.
Editor : Maji