Ridwan Kamil Turut Belasungkawa Atas Meninggalnya Ibunda Presiden Jokowi

Kamis, 26 Maret 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kami turut berduka cita. Turut belasungkawa atas berpulangnya Ibunda Bapak Presiden,” kata Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– di Kota Bandung, Rabu (25/3/2020).


DARA| BANDUNG-  Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya ibunda Presiden RI Joko Widodo, Sudjiatmi Notomihardjo.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, kami turut berduka cita. Turut belasungkawa atas berpulangnya Ibunda Bapak Presiden,” kata Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil– di Kota Bandung, Rabu (25/3/2020).

“Kami doakan semoga almarhumah diterima iman islamnya, dilapangkan alam kuburnya, dan juga mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” imbuhnya.

Kang Emil berdoa agar Presiden RI diberi keluasan, kesabaran, ketabahan, dan kekuatan usai ditinggal ibundanya. Dia pun berharap Presiden RI dikuatkan dalam menghadapi persoalan negara dan bangsa yang belakangan ini sedang berduka.

“Kepada Pak Presiden dan keluarga, kami doakan semoga diberi keluasan, kesabaran, ketabahan, dan kekuatan dalam menghadapi berita duka ini, juga dalam situasi negara dan bangsa yang sangat berduka dengan situasi hari ini,” katanya.

“Doa terbaik kami, bapak, buat almarhumah dan juga buat bapak sekeluarga dari kami. Kami kirimkan Al-Fatihah juga, semoga berkenan. Mudah-mudahan kita semua diberi kesabaran,” tambahnya.

Ibunda Presiden Jokowi, Sudjiatmi Notomiharjo, meninggal dunia di Rumah Sakit Slamet Riyadi, Solo, Rabu (25/3/20). Almarhumah rencananya akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Mundu, Kabupaten Karanganyar, Kamis (26/3/20).

 

Editor : Maji

Berita Terkait

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah
Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan
Pisah Sambut Bupati Sukabumi Dimeriahkan Gelaran Budaya Rakyat
Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan
Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD
Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Raker, Bahas Raperda Perubahan Badan Hukum BPR
Serahkan Petikan SK PNS dan CPNS, Bupati Sukabumi Tekankan Pengabdian
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 08:42 WIB

DPRD Kabupaten Sukabumi Gelar Paripurna, Setujui Raperda Pajak dan Restribusi Daerah

Jumat, 18 April 2025 - 08:34 WIB

Musrenbang dan RKPD Kota Sukabumi Sudah Diteken, Selaraskan Visi Pembangunan

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 10:53 WIB

Pemkab Cirebon Lindungi Buruh, Jaga Investasi! Isu Outsourcing dan Hak Pekerja Jadi Sorotan

Rabu, 16 April 2025 - 18:27 WIB

Hearing dengan HMI, DPRD Kota Sukabumi Tanggapi Isu Ketidak Normalan PAD

Berita Terbaru