Emil Minta Warga Bandung Raya Mulai Adaptasi Menjelang PSBB

Jumat, 17 April 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi PSBB. (Foto/Design: Muhammad Zein/dara.co.id)

Ilustrasi PSBB. (Foto/Design: Muhammad Zein/dara.co.id)

“Taati aturan yang dikeluarkan Wali Kota dan Bupati masing-masing daerah. Karena kalau ada pelanggaran akan ada sanksi yang berlaku,” kata Ridwan Kamil.

DARA | BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil secara resmi melaporkan surat persetujuan pemberlakukan Pembatasan Sosialisasi Bersekala Besar (PSBB) Jawa Barat untuk daerah Bandung Raya.

Ada lima daerah yang akan memberlakukan PSBB di Bandung Raya, yakni Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung Barat, dan Kabupaten Sumedang.

“Ini artinya PSBB di Jawa Barat paling banyak di Indonesia dan meliputi sepuluh Kota/Kabupaten. Lima di antaranya di zona Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Depok, Kabupaten Bekasi, dan Kota Bekasi (Bodebek) dan zona Bandung Raya,” kata Ridwan Kamil di Gedung Pakuan, Jalan Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat, Jumat (17/4/2020).

Gubernur yang akrab disapa Emil itu, mengaku sudah melakukan koordinasi bersama para Wali Kota dan Bupati se-Bandung Raya, dan disepakati pelaksanaan PSBB di Bandung Raya akan dimulai pada, Rabu 22 April 2020 mendatang.

Terkait persiapan PSBB yang akan dilakukan di Bandung Raya, pihaknya mengaku sudah 100 persen siap dari sisi teknis Kepolisian, TNI, Logistik dan keperluan lainnya.

“Hanya masih perlu melaksanakan sosialisasi. Oleh karena itu, akan dilakukan sosialisasi selama empat hari, mulai dari Sabtu sampai Selasa depan,” tuturnya.

Emil mengimbau, masyarakat di Bandung Raya yang berjumlah kurang lebih 9 jutaan penduduk, untuk melakukan adaptasi persiapan-persiapan dalam melaksanakan PSBB.

“Taati aturan yang dikeluarkan Wali Kota dan Bupati masing-masing daerah. Karena kalau ada pelanggaran akan ada sanksi yang berlaku,” pungkasnya.***

 

 

Editor: Muhammad Zein

Berita Terkait

RSUD Lembang Rawat Pasien Pria tidak Beridentitas Tergeletak di Pasar Panorama
Resmikan Logo Asia Afrika Youth Forum 2025, Wali Kota Bangga Karya Anak Muda Bandung
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan
Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
Lantik Ribuan PPPK, Bupati Jeje Ritchie Ismail Berikan Pesan Moral
BAZNAS Jabar Hadirkan Layanan Publik dan Konsultasi ZISWAF di Acara “ Abdi Nagri Nganjang Ka Warga”
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 02:47 WIB

RSUD Lembang Rawat Pasien Pria tidak Beridentitas Tergeletak di Pasar Panorama

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 19:53 WIB

BPOM RI Visitasi Santosa Hospital Bandung Central  Ikrar Sebut Rumah Sakit Ini Bisa Jadi Percontohan

Rabu, 16 April 2025 - 17:32 WIB

Wabup Bandung Barat Asep Ismail Ajak ASN Jaga Kebersihan

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Berita Terbaru