“Beliau (Menhub) sudah sehat dan sekarang ikut rapat intern kabinet. Ini kami masih rapat intern,” ujar Mensos.
DARA | JAKARTA – Setelah dinyatakan sembuh darih virus corona (Covid-190, Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi mengikuti rapat perdana dengan Presiden Joko Widodo memalui video conference, Senin (27/4/2020).
Kabar itu dikonfirmasi oleh Menteri Sosial (Mensos), Juliari Peter Batubara. Hari ini, Presiden menyelenggarakan dua rapat internal terkait laporan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dan evaluasi pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
“Beliau (Menhub) sudah sehat dan sekarang ikut rapat intern kabinet. Ini kami masih rapat intern,” ujar Juliari saat dikonfirmasi wartawan seperti dilansir dari okezone.com, Senin (27/4/2020).
Menurut Juliari, ini adalah rapat perdana yang diikuti oleh Budi Karya pascasembuh dari Covid-19. Juliari berharap koleganya di kabinet senantiasa sehat. “Semoga beliau sehat terus,” harapnya.
Sebelumnya diketahui, Menhub Budi Karya Sumadi dinyatakan terinfeksi virus corona. Ia langsung menjalani perawatan intensif di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta.
Setelah melewati masa-masa sulit, Budi Karya diperbolehkan pulang ke rumah oleh tim dokter. Namun ia harus menjalani isolasi mandiri 14 hari meskipun sudah dinyatakan sehat.***