Gelombang Setinggi Empat Meter Terprediksi Terjadi di Sulawesi

Kamis, 27 Desember 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto:RMOL.com)

(Foto:RMOL.com)

DARA | SULAWESI – Gelombang laut setinggi empat meter diprediksi bakal terjadi di Laut Sulawesi bagian tengah dan timur, di perairan Kepulauan Sangihe serta di perairan Kepulauan Talaud dan Laut Maluku. Itu akan terjadi hingga Sabtu (29/12/2018).

Demikian prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika ( BMKG) Gorontalo seperti disampaikan Kepala Seksi Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Kela II Maritim Bitung, Ricky Daniel Aror.

Selain itu, kata Ricky Daniel Aror, nelayan diharapkan mewaspadai angin yang memiliki kecepatan lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,23 meter. Operator kapal tongkang agar mewaspadai kecepatan angin di atas 16 knot dan gelombang lebih dari 1,5 meter.

Kapal feri harus mewaspadai angin berkecepatan lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang lebih dari 2,5 meter. Kapal ukuran besar seperti kargo dan kapal pesiar harus mewaspadai angin kecepatan 27 knot ke atas dan gelombang tinggi di atas 4 meter.

“Masyarakat dan kapal yang melakukan aktivitas di daerah yang tercantum dalam daftar peringatan dini harap memperhatikan kondisi tersebut,” kata Kepala BMKG Gorontalo Indar Adi  Waluyo, Kamis (27/12/2018). Dilansir dari kompas.

BMKG juga mengingatkan adanya gelombang moderat dengan tinggi 1,25 – 2,5 meter yang berpeluang terjadi di Laut Sulawesi bagian barat, perairan utara Sulut, Teluk Tomini Selatan Gorontalo, Teluk Tomini Utara Poso, Perairan Bitung–Manado, dan Perairan selatan Sulut.***

Editor: denkur

Berita Terkait

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM
Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas
Kodam Jaya Siap BKO Pam TPS di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya dalam Pengamanan Pilkada Serentak
Menpar Undang Investor UEA Perbanyak Investasi di Sektor Pariwisata RI
Nono Sampono: Munas KORMI Jadi Momentum Strategis untuk Meningkatkan Olahraga di Indonesia
Pengamanan Nataru Libatkan 141.443 Personel
Kemenpar Ajukan Tambahan Pagu Anggaran 2025 Sebesar Rp2,25 triliun
Natal dan Tahun Baru, Menag Tekankan Pentingnya Menciptakan Suasana Tenang dan Damai
Berita ini 1 kali dibaca
Tag :

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 19:07 WIB

Pertamina Patra Niaga Regional JBB Atasi Kebocoran Pipa BBM

Senin, 25 November 2024 - 16:41 WIB

Jelang Pilkada Serentak 2024, Kapolri Ajak Masyarakat Jadi Pemilih yang Berintegritas

Senin, 25 November 2024 - 12:36 WIB

Kodam Jaya Siap BKO Pam TPS di Wilayah Hukum Polda Metro Jaya dalam Pengamanan Pilkada Serentak

Minggu, 24 November 2024 - 14:49 WIB

Menpar Undang Investor UEA Perbanyak Investasi di Sektor Pariwisata RI

Minggu, 24 November 2024 - 14:44 WIB

Nono Sampono: Munas KORMI Jadi Momentum Strategis untuk Meningkatkan Olahraga di Indonesia

Berita Terbaru

Foto: miga/dara.co.id

BANDUNG UPDATE

Prakiraan Cuaca Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:44 WIB

mobil sim keliling kabupaten Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kabupaten Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:40 WIB

mobil sim keliling kota Bandung

BANDUNG UPDATE

Lokasi Mobil SIM Keliling di Kota Bandung, Selasa 26 November 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 05:38 WIB