Amerika Serikat dan WHO Pecah Kongsi, Trump Hentikan Pendanaan

Sabtu, 30 Mei 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump resmi menghentikan hubungan negaranya dengan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Jumat (29/5/2020). Dengan demikian AS menghentikan semua pendananan secara permanen.


DARA| JAKARTA- Sebelumnya Trump memberikan waktu 30 hari kepada WHO untuk memperbaiki diri. Badan PBB itu dituding terlalu memihak China terkait wabah Covid-19. Trump menuduh China tak transparan sejak awal sehingga virus menyebar ke seluruh dunia dan telah merenggut lebih dari 362.000 nyawa.

AS merupakan penyumbang terbesar bagi WHO. Pada 2019, kontribusi Negeri Paman Sam ke WHO mencapai 400 juta dolar atau sekitar Rp6,2 triliun.

“Karena mereka gagal melakukan reformasi seperti diminta dan sangat dibutuhkan, hari ini kami mengakhiri hubungan dengan Organisasi Kesehatan Dunia,” kata Trump, seperti dikutip Inews.id dari  AFP, Sabtu (30/5/2020).

Trump melanjutkan, AS akan mengalihkan dana yang sebelumnya dialokasikan ke WHO ke negara lain yang membutuhkan penangaan kesehatan mendesak.

Meski demikian Trump tak mengurang tekanan ke China agar negara itu transparan soal wabah yang pertama kali muncul di Wuhan itu.

“Dunia membutuhkan jawaban dari China tentang virus. Kami harus mendapatkan transparansi,” kata Trump.

China berkali-kali membantah tuduhan AS, menganggap enteng ancaman virus corona sejak awal. Negara itu juga siap dengan penyelidikan independen melibatkan para pakar internasional untuk mengungkap asal muasal virus.

 

Editor : Maji

Berita Terkait

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb
Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi
Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi
Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor
Dibaca Usai Tarawih, Berikut Bunyi Doa Kamilin dan Terjemahannya
Berapa Besaran THR di Era Prabowo? Ini Dia Beritanya
Siaran Ramadan di Medsos Harus Edukatif dan Ramah Anak
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:37 WIB

Komplek Kantor Pemkab Bandung di Soreang Kumuh, Ini Kata Wabup Ali Syakieb

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:11 WIB

Kota Bogor Nyatakan Status Darurat Bencana Hidrometeorologi

Rabu, 5 Maret 2025 - 12:37 WIB

Update Banjir di Bekasi, Bupati Instruksikan BPBD dan Dinsos Turun ke Lokasi

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:04 WIB

Calon Pebisnis Sukses Mari Merapat, Pegadaian GadePreneur 2025 Resmi Dibuka!

Senin, 3 Maret 2025 - 13:41 WIB

Gubernur Jabar Dedi Mulyadi: Hentikan Alih Fungsi Lahan di Puncak Bogor

Berita Terbaru