Ratusan KK di Kebonpedes Sukabumi Terima Bantuan Pemprov Jabar

Rabu, 3 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Warga Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menerima bantuan paket sembako dan uang tunai dari Pemprov Jabar. (Foto: RIri Satiri/dara.co.id)

Warga Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menerima bantuan paket sembako dan uang tunai dari Pemprov Jabar. (Foto: RIri Satiri/dara.co.id)

“Ya ini bantuan dari Pemprov Jabar yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia Sukaraja,” kata Kepala Desa Bojongsawah, Mahmud Faisal.


DARA | SUKABUMI – Warga Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menerima bantuan dari Pemerintah Provinsi Jabar untuk mengatasi persoalan pandemi Covid-19. Bantuan yang diterima berupa paket sembako dan uang sejumlah Rp150 ribu.

Dari pantauan, di wilayah Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, terlihat puluhan warga penerima mengantre di RW masing-masing.

“Ya ini bantuan dari Pemprov Jabar yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia Sukaraja,” kata Kepala Desa Bojongsawah, Mahmud Faisal, Rabu (3/6/2020).

Mahmud mengatakan, sesuai data dan hasil validasi verifikasi, warga penerima bantuan sebanyak 256 Kepala Keluarga (KK).

“Ya sesuai jumlah data, di Desa Bojongsawah dari hasil perluasan,” ucap Mahmud.

Dirinya berharap, dengan adanya bantuan tersebut, persoalan data yang sudah menjadi rahasia umum dapat diatasi dengan baik untuk kepentingan Pemprov dan tetap konsisten dalam mengatasi persoalan pandemi Covid-19 ke depannya.

“Dengan adanya bantuan ini, masyarakat dapat memanfaatkan bantuan dengan sebaik-baiknya. Dan harapan Pemprov Jabar, masyarakat tetap di rumah saja dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19,” tutupnya.***

 

Editor: Muhammad Zein

Berita Terkait

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan
Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024
Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM
Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak
Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan
Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan sebagai Kabupaten Informatif
Soal APBD 2025, DPRD Kota Sukabumi Gelar Paripurna
Pemkab Sukabumi Buka Lowongan PPPK, Simak Ketentuan, Cara Daftar dan Jadwal Seleksi Dibawah Ini
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 16:48 WIB

Si Propam Polres Garut Bakti Sosial di Pesantren Al Bayan

Jumat, 15 November 2024 - 16:40 WIB

Antusias Pemilih Pemula Berikan Dukungan untuk Helmi Budiman di Pilkada Garut 2024

Jumat, 15 November 2024 - 16:33 WIB

Bersama PT Ajaib Windu Jaya, Lapas Garut Salurkan Bantuan dan Pelatihan bagi UMKM

Jumat, 15 November 2024 - 10:33 WIB

Jabar Tolak Judol dan Pinjol Ilegal, Bey: Ini Kesepakatan Semua Pihak

Kamis, 14 November 2024 - 16:58 WIB

Elektabilitas Syakur-Putri Makin Moncer, Timses Jaga Kekompakan

Berita Terbaru