Big Match Munchen Vs Leverkusen, Ini Pertemuan Terakhir

Sabtu, 6 Juni 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bayern Munchen dituntut ekstra hati-hati saat bertandang ke markas Bayer Leverkusen di BayArena, Sabtu (6/6/2020) malam WIB. Kedua tim bersua pada pekan ke-30 Bundesliga.


DARA| JAKARTA- Bayern memang sedang on fire sejak kompetisi kembali bergulir usai ditangguhkan akibat pandemi virus corona. Tim besutan Hansi Flick itu mengoleksi empat kemenangan dengan mencetak 13 gol dan kebobolan dua kali.

Robert Lewandowski dan kawan-kawan nyaman di singgasana klasemen dengan 67 poin, unggul 7 angka dari rival abadi mereka Borussia Dortmund di tangga kedua. Meski demikian, Die Roten tak boleh sesumbar.

Sebab mereka tak pernah menang dalam dua pertandingan liga terakhir melawan Leverkusen. Bayern bahkan kalah 1-3 saat terakhir kali bertamu ke BayArena pada Februari 2019. Statistik tersebut yang membuat sang juara bertahan harus waspada.

“Itu akan menjadi pertandingan dengan tempo tinggi. Leverkusen memiliki pemain yang sangat cepat dan bagus dalam transisi. Kami harus sangat waspada di sana. Kekuatan besar kedua Leverkusen adalah bermain dalam penguasaan bola, cara mereka bertahan di antara garis,” kata gelandang Bayern Leon Goretzka di laman resmi klub.

“Mereka memiliki pemain yang secara teknis sangat bagus dan dapat memegang bola di ruang sempit. Tapi saya tetap percaya kami bisa mencetak gol dan menyelesaikan pertandingan dengan baik,” ujarnya.

Kabar baiknya, Bayern bisa kembali diperkuat gelandang Thiago Alcantara yang baru pulih dari cedera otot. Sementara Philippe Coutinho dan Niklas Sule masih berada di ruang perawatan.

Di sisi lain Leverkusen juga sedang melalui kampanye positif karena hanya kalah sekali dalam sembilan duel Bundesliga terbaru (1 imbang dan 7 menang). Salah satu kemenangan didapat melawan tim calon juara saat ini, Dortmund di markas sendiri.

Tim yang dijuluki Die Werkself itu sedang berjuang menembus zona Liga Champions. Mereka kini bertengger di posisi kelima berbekal 56 poin, setara Borussia Monchengladbach di peringkat keempat namun kalah selisih gol. Leverkusen sadar finis empat besar dan mencuri tiga poin dari Bayern butuh perjuangan keras.

“Ini jelas akan menjadi pertandingan yang tak mudah. Dalam pertandingan seperti ini kami harus memberikan segalanya dan bermain efisien. Kami juga berharap keberuntungan. Kami berharap segala sesuatunya berjalan baik seperti keinginan kami,” tutur gelandang Leverkusen, Julian Baumgartlinger.

PERKIRAAN PEMAIN
BAYER LEVERKUSEN (4-2-3-1)
Hradecky; Weiser, S. Bender, Tapsoba, Sinkgraven; Baumgartlinger, Demirbay; Bellarabi, Amiri, Diaby; Havertz
Pelatih: Peter Bosz

BAYERN MUNCHEN (4-2-3-1)
Neuer; Pavard, Boateng, Alaba, Davies; Kimmich, Goretzka; Gnabry, Muller, Coman; Lewandowski
Pelatih: Hansi Flick

LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
01/12/2019, Bundesliga, Bayern 1-2 Leverkusen
02/02/2019, Bundesliga, Leverkusen 3-1 Bayern
15/09/2018, Bundesliga, Bayern 3-1 Leverkusen
18/04/2018, DFB Pokal, Leverkusen 2-6 Bayern
13/01/2018, Bundesliga, Leverkusen 1-3 Bayern

Editor : Maji

Berita Terkait

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut
Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025
Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini
KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!
PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut
Bupati Bandung Barat, Pastikan Melanti Ribuan PPPK, Simak Penjelasan BKPSDM
Simak Nih, Empat Dalang dari Generasi Ketiga Tampil di Satu Pagelaran Wayang Golek
Begini Suasana Layanan Publik di Acara Abdi Nagri Nganjang Ka Warga
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 18:29 WIB

Kabar Terbaru Kasus Dugaan Pelecehan Pasien oleh Oknum Dokter Kandungan di Garut

Kamis, 17 April 2025 - 11:01 WIB

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

Rabu, 16 April 2025 - 14:32 WIB

Update Kasus Pelecehan Seksual di RSHS Bandung, KKI Cabut Izin Praktik Oknum Dokter Ini

Selasa, 15 April 2025 - 22:18 WIB

KOREA UTARA VS INDONESIA Kekalahan yang Patut Dilupakan!

Senin, 14 April 2025 - 20:57 WIB

PEREMPATFINAL ASIAN CUP “Drama Korea” Indonesia-Korut

Berita Terbaru