“Kejadiannya sekitar pukul 18.30 WIB, tiga orang mengalami luka berat dan langsung di evakuasi ke RSUD Sayang, Cianjur dan satu orang meninggal dunia saat mendapatkan perawatan di rumah sakit karena mengalami luka yang sangat parah,” kata Ipda Ade Novi.
DARA | CIANJUR – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua truk tronton dan dua sepeda motor terjadi di ruas Jalan Raya Cianjur-Sukabumi, Kampung Gombong, Desa Songgom, Kecamatan Gekbrong, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin (15/6/2020) sekitar pukul 18.45 WIB.
Informasi yang dihimpun, kecelakaan itu berawal saat truk box bernomor polisi D 8960 DN yang dikemudikan Usep Ade melaju dari arah Sukabumi menuju Cianjur mengalami rem blong sehingga menabrak sepeda motor yang melaju satu arah didepannya.
Kemudian truk box itu oleng ke kanan jalan dan menabrak truk tanki tronton bermuatan semen bernomor polisi F 9710 PYW yang dikemudikan Uep Koswara yang melaju dari arah berlawanan.
Setelah menabrak truk tanki tronton bermuatan semen, truk box itu oleng ke kiri yang kemudian terguling di bahu jalan sebelah kiri arah ke Cianjur dengan posisi miring.
Paul Humas Polres Cianjur, Ipda Ade Novi, mengatakan akibat kecelakaan itu tiga orang mengalami luka berat dan satu orang yang merupakan pengendara truk tanki tronton, Uep Koswara meninggal dunia.
“Kejadiannya sekitar pukul 18.30 WIB, tiga orang mengalami luka berat dan langsung di evakuasi ke RSUD Sayang, Cianjur dan satu orang meninggal dunia saat mendapatkan perawatan di rumah sakit karena mengalami luka yang sangat parah,” kata Ade saat dikonfirmasi, Selasa (16/6/2020).
Ade menyebutkan, personel unit Laka Lantas Satlantas Polres Cianjur masih mendalami penyebab pasti dari kecelakaan yang terjadi di jalur tengkorak Cianjur-Sukabumi itu.
“Petugas masih melakukan olah tempat kejadian, kami juga telah menerjunkan dua unit derek untuk mengevakuasi kendaraan yang terlibat kecelakaan itu,” ucapnya.
Ade mengimbau pengendara agar tetap berhati-hati dan waspada saat melintas di ruas jalan itu. Selain turunan yang cukup panjang, minimnya lampu penerangan jalan umum di sepanjang ruas jalan itu juga menjadi satu di antara penyebab kecelakaan.
Sementara itu, akibat kecelakaan tersebut arus lalu lintas di ruas jalan itu mengalami kemacetan sekitar dua kilometer dari kedua arah.***
Editor: Muhammad Zein